Fotokita.net - Baru saja jadi bos baru Persis Solo, Kaesang Pangarep malah dicueki sang kakak Gibran Rakabuming Raka, ada apa ya?
Target tinggi diusung bos baru Persis Solo, Kaesang Pangarep.
Adik Gibran Rakabuming Raka tersebut berhasrat membawa Laskar Samber Nyawa berkiprah Liga 1.
Adapun suporter menyampaikan harapan khusus kepada ketiga pemilik baru Persis Solo yakni Kaesang Pangarep, Erick Thohir dan Kevin Nugroho.
Presiden Pasopati Maryadi Gondrong menyampaikan pemegang saham terbaru nbisa jadi pemimpin yang membanggakan Kota Solo.
"Kami ingin prestasi Persis Solo, jadikan kebanggaan Solo terutama Pasopati," kata dia kepada TribunSolo.com, Minggu (21/3/2021).
Tak jauh beda dengan Maryadi, Pendiri Pasoepati Mayor Haristanto berharap pada seratus tahun Persis Solo pada tahun 2023 mendatang.
Di mana tahun itu Persis bisa masuk Liga 1 dan menjadi juara.
"Dari dulu ingin juara, jadi wujudkan mimpi itu saat ulang tahun Persis Solo pada tahun 2023," ungkapnya.
Bahkan menurut dia, ada PR berat bagi ketiga pemegang saham mulai perbaikan di menajemen, membuat ruang diskusi dan mengkaji pemain.
"Ini harus diperhatikan benar-benar," ujarnya.
Kaesang Pangarep kini menjadi pemilik Persis Solo.
Tapi ia tidak sendirian, mantan bos Inter Milan, Erick Thohir serta pengusaha pabrik jas hujan asal Solo, Kevin Nugroho. juga jadi pemiliknya. .
Adik orang nomor satu di Solo Gibran Rakabuming Raka, Kaesang Pangarep dikabarkan menjadi pemilik baru dari klub Kota Bengawan, Persis Solo.
Kabar mengenai Kaesang Pangarep menjadi pemilik dari klub yang berjuluk Laskar Sambernyawa itu, diunggah melalui akun Instagram, @pengamatsepakbola, Sabtu (20/3/2021).
Lalu, mengapa Erick Thohir memilih untuk mengakuisisi Persis Solo?
Erick Thohir mengaku, ada perasaan kangen dan juga keinginan untuk membuat dua institusi bersejarah, Persis Solo dan Oxford United, menjadi lebih baik.
"Kangen bola!" tuturnya sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
“Sebetulnya apa yang saya lakukan di Persis Solo dengan Oxford, tidak jauh berbeda. Memperbaiki manajemen, melakukan regenerasi, membuat keduanya lebih baik. Bukan hal yang mudah, tapi tidak ada yang tidak mungkin,” ujarnya lagi.
Erick juga menjelaskan perihal anaknya yang turun sebagai Presiden Komisari PT PSS sebagai usaha sang putera untuk mengikuti jejak keluarga.
Ya, pria yang pernah bikin heboh saat sempat membeli klub bola Inter Milan ini menjelaskan, ayahnya, Muhammad Thohir, dulu pernah merantau dan sekolah di Solo.
“Khusus untuk Solo dan Aga, Aga mau mengikuti jejak ayah saya yang memulai perjuangan dari Solo. Solo adalah kota pertama ayah saya berjuang terpisah dari keluarga untuk sekolah,” kata Erick.
Hal ini pun diakui oleh Aga Thohir saat memberikan sambutan dalam sesi perkenalan resmi di Stadion Manahan Solo, Sabtu siang.
"Saya Aga Thohir mewakilkan bapak Erick Thohir kebetulan saya juga sangat mencintai industri olahraga dan ingin membantu industri olahraga ke depan," tutur Aga Thohir.
"Saya pun sebagai individu ingin belajar dari kota Solo ini bagaimana bisa membawa tim lokal menjadi juara nasional," katanya.
"Keluarga saya sangat dekat dengan Solo karena kebetulan juga almarhum kakek Muhammad Thohir, merantau dari Lampung dan sekolah ke Solo," papar dia.
"Saya ingin mengikut jejak bapak dan kakek untuk membantu industri olahraga di Indonesia," pungkasnya.
Sebagaimana diketahui, Erick Thohir membeli 20% saham Persis Solo.
Sementara pengusaha Kevin Nugroho sebesar 30%.
Dan anak ragil Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, memiliki saham yang paling besar, yakni 40% saham klub bola berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.
Ekspresi dua putra Jokowi mendadaak jadi sorotan, bos baru Persis Solo, Kaesang Pangarep cuma melongo dicueki Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
Momen unik antara putra Presiden Jokowi ini terjadi saat perkenalan pemilik baru klub Liga 2 Persis Solo, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/3/2021).
Perkenalan pemilik baru Persis Solo dihadiri Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
Acara terebut memperkenalkan Kaesang Pangarep, Kevin Nugroho, dan Agakhan Erick Thohir sebagai pemilik baru Persis Solo.
Momen Gibran cueki Kaesang terekam dalam cuplikan tayangan Kompas.tv.
Sebelum acara peresmian manajemen baru Persis Solo digelar, Kaesang Pangarep telah menunggu Wali Kota Solo sekaligus kakaknya di depan Stadion Manahan.
Namun, ketika Gibran tiba, Kaesang malah dicueki oleh sang kakak.
Terlihat Kaesang sempat ingin menyapa Gibran yang datang mengenakan jersey Persis Solo bernomor punggung 1 Mas Wali.
Wali Kota Solo itu tampak tak menggubris tingkah adiknya dan langsung masuk ke Stadion Manahan.
Padahal Kaesang Pangarep baru saja mengisi jabatan penting di Persis Solo selaku Direktur Utama PT Persis Solo Saestu.
Dalam hal ini, Kaesang memiliki saham sebesar 40 persen di PT tersebut.
Selain Kaesang ada pula Erick Thohir yang diwakili oleh anaknya serta Kevin Nugroho.
Gibran pun menyambut baik dengan adanya manajemen baru di tubuh Persis Solo.
"Saya tidak ingin Persis Solo dipegang orang-orang yang sembarangan.
Komitmennya Persis bisa naik ke Liga 1, pasti ada prosesnya," katanya Gibran.
(*)