Maksud Hati Sebarkan Konten yang Bisa Tenangkan Warga di Tengah Wabah, Obrolan Luna Maya Ini Malah Tuai Kecaman dari Bekas Tukang Kritik Pemerintah Itu: Salah Resep, Salah Obat!

Sabtu, 18 April 2020 | 14:50
Kolase Luna Maya dan tangkap layar twitter @berlianidris

Luna Maya

Fotokita.net-Artis sekaligus model Luna Maya menjadi salah satu artis yang terkena dampak dari pandemi virus corona atau covid-19.

Selama ini dikenal kaya raya, Luna Maya mengaku memiliki pemasukan nol sampai pusing bagaimana cara membayar gaji karyawan di tengah pandemi virus corona.

Hal tersebut diutarakan Luna Maya dalam tayangankanal YouTube-nya padaJumat (10/4/2020) yang berjudul 'Raffi Ahmad Malah Tanya Pacar Baru dan Bahas Boril'.

Baca Juga: Kabar Baik Datang dari Surabaya, Jumlah Pasien Sembuh Covid-19 Lebih Banyak daripada Angka Kematiannya. Ternyata Begini Penyebabnya

"Guys jadi kalau banyak yang mikir, ah artis kan enak duitnya banyak, aduh,"

"Kalau kita kan mesti datang ke lokasi, mesti ke lokasi syuting lah, kerja dulu baru dapat duit," kata Luna Maya.

Tangkap layar Youtube Luna Maya
Tangkap layar Youtube Luna Maya

Raffi Ahmad saat berbincang dengan Luna Maya

Meski kondisi keuangannya menurun drastis, Luna Maya pastikan masih dapat bertahan menggunakan sedikit uang tabungan yang ia simpan selama ini.

"Walaupun di dalam kondisi keuangan yang deg-degan setiap hari. Saya hanya bisa bersyukur kepada Tuhan sampai detik ini sehat,"

"Bisa makan enak alhamdulillah tidak kekurangan. Bersyukur Jakarta jadi kota yang asri, kembali normal," lanjut Luna Maya.

Baca Juga: Ingat Ya, Masker Kain Bukan Dipakai untuk Sepanjang Hari. Begini Cara Melepasnya yang Benar Agar Tak Tertular Virus Corona

"Saya berharap kita bisa jadi manusia yang lebih bersyukur saat ini. Walaupun terasa berat dan terbebani, mencoba untuk bahagia," pungkasnya.

Tangkap layar youtube/luna maya

Luna maya berikan pesan untuk mutia ayu dan gewa

Luna Maya kini tengah menjadi sorotan publik soal obrolannya bersama drh Indro Cahyono.

Perbincangan Luna Maya bersama dokter hewan bernama Indro Cahyono justru dikecam beberapa pihak.

Baca Juga: Tak Percaya Luna Maya 'Zero Income' di Tengah Wabah Covid-19, Artis Kontroversial Itu Terpaksa Lakukan Tindakan Ini Pada Karyawannya: Daripada Boncos Terus

Dalam video tersebut Luna Maya terlihat sedang membahas terkait wabah virus corona bersama drh Indro Cahyono.

Sayangnya, obrolan Luna Maya dengan drh Indro Cahyono justru menimbulkan kritik pedas.

Baca Juga: Jokowi Hakul Yakin Pandemi Tuntas Pada Akhir Tahun, Presenter Kondang Itu Terpaksa Lakukan Hal Ini Agar Bisa Bayar THR Karyawannya: Lewat dari Desember, Gua Juga Bingung!

Sejumlah dokter dan beberapa tokoh pun terlihat ikut mengecam obrolan Luna Maya bersama drh Indro Cahyono.

Salah satunya, ada politikus Fadli Zon yang merasa tak sependapat dengan aksi bincang-bincang itu.

Fadli Zon menilai drh Indro Cahyono sudah berbicara melampaui kewenangannya sebagi dokter hewan.

Baca Juga: Ingatkan Puluhan Jamaah yang Ingin Bikin Kegiatan di Masjid, Warga Depok Ini Malah Jadi Bulan-bulanan: Aku Tak Mau Mati!

Tak hanya itu, Fadli Zon juga menilai obrolan Luna Maya dengan drh Indro terkesan menyepelekan virus Covid-19.

Kolase IG-berlianidris dan Kompas

Obrolan Luna Maya Tuai Kecaman dari Sejumlah Tokoh, Bahas Soal Virus Corona Bareng drh Indro, Fadli Zon: Membahayakan Masyarakat

Ia merasa apa yang dikatakan drh Indro justru dapat membahayakan masyarakat di tengah pandemi virus corona ini.

"Sebaiknya dokter hewan mengurusi keahliannya.

Jangan misleading yg membahayakan kesehatan masyarakat bicara yg bukan bidangnya.

Sdh terlalu banyak contoh berbulan2 ini.

Salah dokter ya salah diagnosa, salah resep, salah obat," tulis Fadli Zon di akun Twitter pribadinya, dikutip Warta Kota pada Jumat (17/4/2020)

Baca Juga: Pernah Ikut Diciduk Polisi Gara-gara Menunggu Pria Hidung Belang di Lobi Hotel, Begini Foto Terkini DJ Cantik yang Berubah Drastis: Aku Tak Butuh Begituan!

Seorang dokter spesialis jantung, Berlian Idriansyah Idris turut membantah pernyataan Indro Cahyono yang menyebut Covid-19 tidak ganas dan tidak mematikan.

Melalui akun twitternya, dr Berlian mengatakan video Luna Maya dan drh Indro Cahyono yang menyebut Covid-19 tidak berbahaya, berpotensi membuat masyarakat meremehkan corona.

“Dear @LunaMaya26 & drh. Moh Indro Cahyono, penjelasan video ini salah & berpotensi membuat masyarakat meremehkan risiko tertular virus SARS-COV-2 yang menyebabkan Covid-19,” cuit dr Berlian, Kamis (16/4/2020).

Baca Juga: Akui Terima Uang Ratusan Juta Rupiah Hasil Korupsi, Begini Kabar Terakhir Artis Sinteron yang Rela Buka Usaha Kecil-kecilan Demi Menyambung Hidup

Berlian mengatakan, dia merasa perlu meluruskan pernyataan drh Indro Cahyono karena menimbulkan polemik dan banyak warga yang bertanya

Ia kemudian mengklarifikasi satu per-satu penjelasan dokter Indro melalui kulwitnya.

1. Dari sebagian besar yang meninggal, belum pernah ada satupun yang meninggal hanya karena Covid.

Baca Juga: Berbagai Wilayah Indonesia Jalankan PSBB dengan Tertib, Sementara Negara Ini Malah Jadi Makin Kacau Setelah 'Lockdown' Diperpanjang

Penjelasan dr Berlian: Seperti namanya, severe acute respiratory syndrome, virus ini menyebabkan gangguan pernapasan akut berat akibat kerusakan pada paru, yg membuat gagal napas, bahkan kematian.

2. Kita sebaiknya tidak menghubungkan covid ini dengan kematian

Penjelasan dr Berlian: Penjelasan poin 1, Covid-19 ini menyebabkan kematian. Kalau tidak berhubungan dgn kematian, untuk apa dihitung jumlah korban yg meninggal?Hari ini saja sdh ada total 496 orang yg meninggal di Indonesia.

Baca Juga: Jumlah Orang yang Sembuh Covid-19 Makin Banyak Bikin Kita Bernapas Lega, Tapi Puncak Pandemi Diprediksi Terjadi Pada Bulan Ini: Sesuai Hasil Terawang Mbak You?

3. Kalau saya kena, mungkin demam, pilek, batuk, agak-agak sesak napas selama seminggu

Penjelasan dr Berlian: Ini spt meremehkan spektrum gejala yg mgkn dialami, dari tdk bergejala sampai gagal napas. Mereka yg sembuh banyak yg melaporkan sesak yg menyiksa, dgn kemungkinan kerusakan paru permanen.

4. Tapi sesudah antibodi kita keluar, maka kita akan kebal

Penjelasan dr Berlian: Terbentuknya antibodi tdk menjamin kekebalan mutlak dari re-infeksi, ada yg dilaporkan kembali positif. Selain itu, makin banyak pasien sehat berusia muda yg meninggal karena reaksi sistem imun yg berlebihan.

Baca Juga: Sempat Diragukan Sebagai Keturunan Langsung, Anak Kandung Soekarno yang Sempat Hidup Susah Ini Miliki Warisan Tongkat Sakti dan Keris dari Sang Ayah

5. Dua minggu pasca infeksi antibodi paling tinggi, sehingga sebagian besar orang mengalami kesembuhan.

Penjelasan dr Berlian: Bila memang sebagian besar sembuh, kenapa hari ini, 16/4, dilaporkan angka kesembuhan ‘hanya’ 9.9 persen dari keseluruhan kasus terkonfirmasi?

6. Jadi kalau Covid ini membuat sakit, iya, tapi tak seganas atau tidak membunuh seperti yang ada di media.

Penjelasan dr Berlian: Ini jelas salah (lihat poin 1& 2) & sangat berpotensi membuat masyarakat abai. Kalaupun tidak meninggal, terjangkit Covid-19 menyakitkan. Kalau tdk berbahaya, kenapa ada PSBB?

7. Hidup kita bukan angka, tidak ditentukan dengan statistik.

Penjelasan dr Berlian: Betul, karena itu satu nyawapun sangat berharga, kita harus cegah agar tidak tertular. Sakit Covid-19 itu tidak enak, apalagi kalau sampai meninggal.

Baca Juga: Mantan Keuangan Ini Prediksi Ekonomi Bakal Segera Masuk ke Titik Nadir, Tapi Dua Paranormal Itu Malah Ramal Indonesia Akan Berjaya Setelah Wabah Berakhir

8. Luna menguatkan lagi bahwa yang meninggal adalah karena komplikasi, bukan karena virus corona sendiri, yang diaminkan oleh drh Indro.

Penjelasan dr Berlian: Atas dasar itu Luna menyimpulkan agar kita jgn panik. Betul kita tak boleh panik, tapi juga tdk boleh abai. Dan jangan atas dasar yg salah.

Videonya viral

Dalam video berdurasi 2 menit 35 detik yang diunggah "account fanbase @lunamaya" di Instagram itu, Indro mengatakan dari sekian banyak korban meninggal karena COVID-19--per 16 April kemarin jumlahnya sudah mencapai 496--"belum pernah ada satu pun yang meninggal hanya karena Covid."

Kemudian Luna menimpali, "jadi belum ada, ya."

Indro mengatakan korban meninggal biasanya karena ada komplikasi penyakit seperti jantung dan stroke.

"Jangan menghubungkan Covid-19 ini dengan kematian. Kalau ia sakit, iya."

Orang yang terinfeksi akan mengalami batuk, flu, dan agak sesak napas selama sepekan, kata Indro.

Baca Juga: Kabar Baik, Jumlah Pasien Sembuh dari Covid-19 Kembali Melonjak. Tapi, Mbak You Malah Ingatkan Kita Buat Siapkan Tungku Kayu Bakar...

Kolase instagram/@lunamaya dan tangkap layar twitter @berlianidris

Luna maya tuai kecaman usai dirinya mengeluarkan pernyataan tentang corona bersama seorang dokter hewan

Kemudian pekan berikutnya pasien bisa sembuh setelah antibodi untuk melawan virus diproduksi tubuh.

Indro lantas menegaskan bahwa Covid ini membuat sakit,

"(Tapi) tidak seganas atau membunuh seperti yang ada di media," imbuhnya

Baca Juga: Dapat Pujian dari Ahmad Dhani dalam Urusan Ranjang, Mulan Jamela Malah Terima Komentar Begini Waktu Pamer Foto Selama WFH: Hidungnya Beda, Teh

Luna Maya kembali menimpali. Ia menegaskan bahwa korban meninggal bukan hanya karena Covid-19, tapi karena penyakit penyerta.

"Jadi jangan panik. Jangan lantas bingung takut dan curiga kepada semua orang," katanya.

Artikel ini sudah tayang di Tribun Style dengan judul Obrolan Luna Maya Bareng drh Indro Soal Corona, Tuai Banyak Kecaman, Fadli Zon: Bahayakan Masyarakat

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya