Follow Us

Kenapa Foto Desain Dapur Kecil Tambah Cantik? Ternyata Ada Cara Praktis Buat Menatanya

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 06 Januari 2023 | 07:32
Dengan memakai cara praktis, dapur kecil tarlihat makin cantik.
Instagram

Dengan memakai cara praktis, dapur kecil tarlihat makin cantik.

Fotokita.net - Pemilik rumah minimalis bertanya-tanya kenapa foto desain dapur kecil bisa tambah cantik? Ternyata ada cara praktis buat menatanya.

Desain dapur kecil menjadi pilihan utama bagi pemilik rumah dengan lahan yang terbatas.

Sekalipun berada di ruang berukuran sempit, area memasak bisa terlihat semakin aesthetic kok. Sebab, ada cara praktis yang bisa kita aplikasikan untuk menatanya.

Ruang dapur kerap dijuluki sebagai jantung dari sebuah rumah, sehingga kehadirannya begitu penting.

Di ruang ini setiap penghuni rumah dapat berkreasi untuk menciptakan sajian lezat dan menciptakan momen kebersamaan yang begitu kuat.

Itu sebabnya, memperbaiki tempat mengolah makanan kita bisa menjadi langkah cerdas untuk membuat tampilan kian cantik pada desain dapur kecil.

Mengutip penjelasan dari Pink Villa, Jumat (6/1/2023), berikut ini cara praktis akan membuat dapur kecil kita terlihat lebih teratur dan menarik, sekaligus menambah nilai.

Baca Juga: Mertua Senyum Puas, Dapat Trik Mujarab Mengatur Dapur Kecil, Foto Interiornya Terlihat Lebih Luas

Area memasak dengan ukuran terbatas terlihat kian aesthetic dengan mengaplikasikan cara praktis.
Instagram

Area memasak dengan ukuran terbatas terlihat kian aesthetic dengan mengaplikasikan cara praktis.

Gunakan dinding di atas meja dapur sebagai ruang penyimpanan dan dekorasi tambahan

Jika area memasak kita terdapat celah di antara lemari dapur, plafon, dan di bawah meja dapur, ada banyak cara untuk membuat ruang ini benar-benar berfungsi.

Kita dapat menggunakan ruang tersebut untuk menyimpan barang-barang yang tidak memiliki ruang di rumah kita, seperti benda-benda dekoratif, keranjang, botol anggur, dan lain-lain.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest