Desain dapur kecil dekat kamar mandi yang satu ini menawan hati karena dibuat dengan konsepsunk-inatau tenggelam.
Desain yang satu ini bisa kita coba jika area bawah tangga terasa terlalu pendek sehingga tidak nyaman digunakan.
Bagian berundak ini juga tak hanya mempertinggi langit-langit rumah, tetapi juga menjadi partisi tak kasat mata antara dapur dan ruangan lainnya.
Di sebelah dapur kecil menawan hati ini, ibu-ibu bisa menemukan pintu kamar mandi berwarna putih yang tampak menyatu dengan dinding rumah.
Silakan cek foto contohnya ya.

Biar istri makin sayang, simak desain dapur kecil dekat kamar mandi yang cocok buat diaplikasikan di rumah minimalis. Cek foto contohnya.
2. Desain Dapur Kecil Dekat Kamar Mandi Minimalis
Desain dapur kecil dekat kamar mandi dengan konsep menimalis bisa diaplikasikan pada rumah yang mungil.
Area dapur di ruangan ini cukup mungil, hanya ada dua buah meja dapur dan sebuah kabinet atas untuk penyimpanan barang.
Namun, ruangan terasa sangat luas karena terkena sinar matahari darivoidtangga dan menggunakan cat dinding warna putih.
Pada bagian belakang dapur, kita bisa menemukan pintu berwarna krem netral menuju area kamar mandi.