Follow Us

Hasil Lie Detector Bripka Ricky Jujur, Bharada E Marah Seniornya Ngeles Begini, Foto Adegan Rekonstruksi Disinggung

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 09 September 2022 | 17:18
Bharada E disebut sempat marah seniornya ngeles begini. Hasil lie detector Bripka Ricky jujur. Foto adegan rekonstruksi disinggung.
Istimewa

Bharada E disebut sempat marah seniornya ngeles begini. Hasil lie detector Bripka Ricky jujur. Foto adegan rekonstruksi disinggung.

Fotokita.net - Bareskrim Polri telah memeriksa Bripka Ricky Rizal tersangka kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat dengan memakai alat pendeteksi kebohongan (lie detector). Hasil lie detector Bripka Ricky dinyatakan jujur.

Selain Bripka Ricky, Bareskrim juga memeriksa tersangka lainnya, Bharada Richard Eliezer atau Bharada E dan sopir Irjen Ferdy Sambo, Kuat Maruf. Keduanya juga dinyatakan jujur dalam menjalani pemeriksaan.

Terlepas dari hasil lie detector Bripka Ricky Rizal dinyatakan jujur, Bharada E disebut merasa marah dengan seniornya itu. Sebab, Bripka Ricky dinilai oleh Bharada E ngeles begini saat menjalani rekonstruksi di rumah dinas eks Kadiv Propam. Foto adegan rekonstruksi sempat disinggung.

Hasil pemeriksaan lie detector terhadap ketiga tersangka kasus dugaan pembunuhan terhadap Brigadir J telah diungkap. "Barusan saya dapat hasil sementara uji polygraph terhadap RE, RR, dan KM, hasilnya 'no deception indicated' alias jujur," kata Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian kepada wartawan yang meminta konfrimasinya pada Selasa (6/9/2022).

Andi menekankan bahwa pemeriksaan dengan metode ini bertujuan untuk memperkaya bukti petunjuk. Jenderal bintang satu ini tak menjelaskan detail materi pemeriksaan ketiga tersangka dugaan pembunuhan Yosua itu.

"Uji polygraph sekali lagi saya jelaskan bertujuan untuk memperkaya alat bukti petunjuk," sebut Andi Rian.

Pengacara Bripka Ricky, Erman Umar, mengaku sudah meyakini kliennya bakal jujur dalam pemeriksaan lie detector. Erman mengaku sudah memberi nasihat agar Bripka Ricky jujur dalam kasus yang menjadikannya sebagai tersangka.

"Saya yakin dia akan memberikan keterangan yang jujur pada saat dilakukan pemeriksaan dengan menggunakan lie detector tersebut, karena saya ingatkan dia jika tidak jujur akan mempersulit dia atau memberatkan dia sendiri," terang Erman kepada awak media yang menghubunginya pada Rabu (7/9/2022).

Baca Juga: 'Nama Baik Bapak Kamu yang Juga Polisi Kena Imbas' Tangis Anak Buah Ferdy Sambo Pecah Disentil Istri Bripka Ricky, Foto Sosoknya Ikut Dicari

Bharada E disebut sempat marah seniornya ngeles begini. Hasil lie detector Bripka Ricky jujur. Foto adegan rekonstruksi disinggung.
Istimewa

Bharada E disebut sempat marah seniornya ngeles begini. Hasil lie detector Bripka Ricky jujur. Foto adegan rekonstruksi disinggung.

Dia mengingatkan Bripka Ricky bahwa menutupi sesuatu akan terdeteksi alat lie detector. Erman mengatakan hasil jujur dalam pemeriksaan menggunakan lie detector juga tak terlepas dari sikap Bripka Ricky. Bukan cuma itu, Bripka Ricky mendapat dukungan oleh pihak keluarga.

"Tentu ditambah dengan kesadaran Ricky Rizal sendiri dan dengan dukungan keluarga istri orang tua dan saudara-saudaranya agar dia bisa memberikan keterangan yang jujur dalam setiap pemeriksaan perkaranya," kata Erman lagi.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest