Namun, H Faisal mengaku perasaannya berbeda ketika melihat Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dalam beberapa hari terakhir. Ia melihat anak dan menantunya sangat ceria. "Cuma ada tanda-tanda, akhir-akhir ini mereka berdua sangat ceria sekali," tutur Faisal.

Foto Vanessa Angel di media sosial mengungkap tabiat asli sang artis yang selama ini sengaja ditutupi.
Menurut Faisal, kebahagiaan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah seperti sudah menyelesaikan sesuatu yang mereka kejar. "Artinya apa yang dikerjakan itu kayak mencapai yang diinginkan, sehingga merasa bahagia. Jadi saya senang melihat dia," ujar Faisal.
Selain itu, Faisal bersama istrinya mengaku kerap mengunjungi Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Namun beberapa hari belakangan selalu dan punya kesempatan berkunjung.
"Saya setiap minggu datang. Kadang-kadang emaknya dua hari sekali datang. Tapi kenapa dua hari ini saya tidak datang. Kalah ketemu saya pasti larang bawa mobil, pasti saya suruh naik pesawat," tutur Faisal.
Faisal sempat mengkritik anaknya yang menjadikan Tubagus Joddy sebagai sopir dalam perjalanannya menuju ke Surabaya. Pasalnya Faisal khawatir akan usia Joddy yang masih muda dan tidak memiliki cukup pengalaman dalam berkendara. Ia pun sempat meminta Bibi untuk jangan terlalu mempercayakannya.
“Pernah saya kritik juga dulu, ya ini akan muda ‘kamu percayakan bawa mobil sama anak mudah untuk perjalanan jauh? Enggak ngeri? (Faisal menirukan percakapan dengan Bibi),” katanya, Jumat (5/11/2021).

Foto Vanessa Angel di media sosial mengungkap tabiat asli sang artis yang selama ini sengaja ditutupi.
Namun saat itu Bibi menjelaskan tidak akan membiarkan Joddy menyetir sepanjang perjalanan jauh. Bibi mengaku pada ayahnya bakal menggantikan posisi Joddy dalam beberapa saat.
"Ini anak muda saya pernah kritik juga dulu. (Bilang ke Bibi Ardiansyah), 'Kamu percaya kan, bawa mobil sama anak muda, perjalanan jauh, saya ngeri', " jelas Faisal kepada awak media, Jumat (5/11/2021) Namun, kekhawatiran Faisal kala itu ditepis anaknya, Bibi.