Follow Us

Contoh Hak dan Kewajiban Terhadap Lingkungan, Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 4 SD Tema 9

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 07 Juni 2021 | 04:55
Ilustrasi energi alternatif. Contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi
Kompasiana

Ilustrasi energi alternatif. Contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi

Fotokita.net - Berikut ini contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi, kunci jawaban buku tematik kelas 4 SD tema subtema 1.

Di sekitar tempat kita tinggal, terdapat lingkungan serta sumber energi yang sering digunakan sehari-hari.

Nah, dalam materi pembelajaran kelas 4 tema 9 subtema 1, kita mempelajari tentang lingkungan dan sumber energi di sekitar kita.

Salah satunya, kita belajar mengenai hak dan kewajiban terhadap lingkungan sekitar serta hak dan kewajiban terhadap sumber energi.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mendapatkan Batu Bara? Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 4 SD Tema 2

Keberadaan lingkungan dan sumber energi sangat penting dalam hidup kita karena menjadi tempat untuk tinggal dan mendapatkan segala sesuatu untuk kebutuhan hidup.

Hak adalah sesuatu yang didapatkan oleh seseorang secara mutlak, sedangkan kewajiban adalah sesuatu yang harus dilaksanakan.

Sekarang kita cari tahu tentang hak dan kewajiban masyarakat terhadap lingkungan dan sumber energi.

Baca Juga: Contoh Gerak Lokomotor dalam Senam Ritmik, Yuk Kita Cari Tahu

Lingkungan bagi manusia merupakan tempat yang menyediakan sumber daya.

Manusia membutuhkan lingkungan sebagai tempat mencari makan, tempat tinggal, hingga tempat bekerja.

Manusia memiliki hak dan kewajiban terhadap lingkungan.

Contoh hak terhadap lingkungan:

- Memanfaatkan sumber energi di lingkungan sekitar, seperti tumbuhan, hewan, dan cahaya Matahari.

Baca Juga: Apa yang Dapat Dilakukan Ketika Sumber Energi Habis? Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 4 SD Tema 9

- Berhak atas lingkungan yang baik dan sehat.

- Menggunakan lahan untuk tempat tinggal.

- Menikmati hidup di lingkungan yang nyaman dan asri.

- Menikmati udara segar dan bebas polusi.

- Mendapatkan air bersih untuk minum, memasak, mandi, mencuci, dan yang lainnya.

Baca Juga: Contoh Lagu yang Memakai Tangga Nada Diatonis Mayor dan Minor

Ilustrasi kehiatan penghijauan. Contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi.
emosijiwaku.co,

Ilustrasi kehiatan penghijauan. Contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi.

Contoh kewajiban terhadap lingkungan:

- Menjaga dan memanfaatkan sumber energi dengan bijaksana.

- Menjaga lingkungan dari polusi udara, polusi air, dan polusi tanah.

- Menyediakan ruangan terbuka agar dapat menanam pohon atau untuk reboisasi, sehingga membantu dari bencana alam seperti banjir

- Menjaga kebersihan lingkungan dengan rajin membersihkan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan.

Baca Juga: Inilah Kunci Jawaban Buku Tematik Tema 2 Kelas 4 SD Halaman 2 3 4 5 6 7 8: Subtema 1 Pembelajaran 1, Selalu Berhemat Energi

- Menjaga keasrian dan keindahan lingkungan.

- Mengusahakan kebiasaan yang lebih ramah lingkungan.

Hak dan Kewajiban terhadap Sumber Energi

Selain hak dan kewajiban terhadap lingkungan, kita juga memiliki hak dan kewajiban terhadap sumber energi di sekitar kita.

Sumber energi bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan manusia, namun pemanfaatannya harus dilakukan dengan tanggung jawab.

Baca Juga: Inilah Kunci Jawaban Soal Tema 2 Kelas 6 Halaman 18 21 24 25 Buku Tematik Subtema 1 Rukun dalam Perbedaan

Ilustrasi panel surya. Contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi.
Kompas.com

Ilustrasi panel surya. Contoh hak dan kewajiban terhadap lingkungan dan sumber energi.

Contoh hak terhadap sumber energi:

- Dapat mengelola energi namun tidak merugikan orang lain dan sesuai dengan Undang-Undang yang ada

- Menggunakan energi untuk mendukung kegiatan sehari-hari.

Contoh kewajiban terhadap sumber energi:

- Memanfaatkan sumber energi yang ramah lingkungan sehingga enggak menimbulkan polusi yang merugikan sekitar.

- Dapat melapor bila ada oknum yang enggak bertanggung jawab yang merusak sumber energi.

Baca Juga: Jawaban Soal Mengapa Peta Indonesia Diperbaharui, Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 4-6

- Menjaga kelestarian alam dan ketersediaan sumber energi.

- Memanfaatkan sumber energi seperlunya dan hemat energi.

- Memanfaatkan sumber energi dengan cara dan teknologi yang ramah lingkungan.

- Melakukan reboisasi untuk menjaga ketersediaan air.

- Menggunakan energi alternatif dan terbarukan seperti energi angin, air, atau cahaya Matahari untuk menggantikan penggunaan sumber energi yang tidak dapat diperbarui.

Baca Juga: Begini Pengaruh Letak Astronomis Indonesia Buat Kehidupan yang Ada di Dalamnya, Mulai dari Iklim Sampai Zona Waktu

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest