Follow Us

Sudah Seperti Saudara, Opie Kumis Nyesal Tak Bisa Ubah Kebiasaan Sapri Pantun Sebelum Meninggal

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 14 Mei 2021 | 16:52
Opie Kumis sudah menganggap Sapri Pantun seperti saudara sendiri. Opie Kumis menyesal tak bisa ubah kebiasaan Sapri.
Kolase

Opie Kumis sudah menganggap Sapri Pantun seperti saudara sendiri. Opie Kumis menyesal tak bisa ubah kebiasaan Sapri.

Fotokita.net - Komedian Opie Kumis menceritakan kenangan bersama sahabatnya, Sapri Pantun yang meninggal dunia akibat diabetes. Sudah seperti saudaranya sendiri, Opie menyesal tak bisa ubah kebiasaan Sapri.

Sapri Pantun meninggal dunia di ruang ICU Rumah Sakit Sari Asih, Ciledug pada Senin 10 Mei 2021.

Sebelum meninggal, kondisi Sapri Pantun semakin membaik. Bahkan, kadar gula darahnya pun berangsur turun.

Baca Juga: Foto 5 Makanan Penyebab Diabetes yang Renggut Nyawa Sapri Pantun

Meski Sapri sudah membaik, tetapi komedian yang jago pantun tetap menjalani perawatan di ruang ICU. Sapri belum diperbolehkan untuk pindah kamar perawatan.

Hal ini terungkap saat Eko Patrio bercerita usai menjenguk Sapri pada Kamis (6/5/2021).

Kepada awak media, Eko Patrio menceritakan kondisi Sapri yang ketika itu masih dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Dua Hari Tak Sadarkan Diri, Sapri Pantun Meninggal Dunia, Melaney Ricardo Merasa Bersalah

"Alhamdulillah ini di hari ke-4 di Sari Asih berangsur-angsur udah mulai membaik. Dari 1170 kurang lebih 1100 gitu gulanya karena berangsur-angsur membaik.

Dia baru siuman tadi subuh jadi hari keempat baru siuman tadi subuh. Saya lihat dia udah mulai ada reaksi, itu artinya udah tahu 'ini pak Eko ya' terus nangis, dia minta doanya," kata Eko Patrio.

Eko Patrio mengatakan, ada salah satu faktor yang menyebabkan Sapri Pantun harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit, salah satunya adalah pola makan yang tidak teratur.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest