Fotokita.net - Terungkap, ternyata Jack Ma lakukan ini saat hilang selama 3 bulan, jadi tahanan rumah?
Publik sempat terkejut saatPendiri Alibaba Group, Jack Ma mendadak hilang dari depan kamera.
Ya, pada akhir tahun 2020 lalu, publik dibuat penasaran tentang keberadaan Jack Ma.
Sang miliarder dilaporkan hilang - atau mengasingkan diri - dan tidak muncul di muka publik selama berbulan-bulan.
Sejumlah spekulasi yang berkembang soal "hilangnya" Jack Ma. Termasuk dugaan bahwa bos Alibaba itu dipenjara atau bahkan kehilangan nyawa.
Sebab, Ma menghilang tak lama setelah mengkritik pemerintah China soal reformasi regulasi finansial dan perbankan yang disebutnya menghambat inovasi.
Namun pertengahan Januari, publik kembali dihebohkan dengan kemunculan pertama Ma setelah menghilang sekitar tiga bulan.
Lantas bagaimana kronologi hilangnya Jack Ma hingga kembali muncul di muka publik?
Berawal dari kritik