Follow Us

Bikin Geram Ulama Hingga MUI Karena Sebut Islam Agama Arogan, Ternyata Ini Pekerjaan Abu Janda Sebelum Terkenal di Media Sosial

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 30 Januari 2021 | 18:33
Pegiat media sosial, Permadi Arya atau Abu Janda saat melaporkan Ustaz Maaher At-Thuwailibi ke Bareskrim Mabes Polri, Jumat (29/11/2019)
Tribunnews.com/ Igman Ibrahim

Pegiat media sosial, Permadi Arya atau Abu Janda saat melaporkan Ustaz Maaher At-Thuwailibi ke Bareskrim Mabes Polri, Jumat (29/11/2019)

Fotokita.net - Bikin geram ulama hingga MUI karena sebut Islam agama arogan, ternyata ini pekerjaan Abu Janda sebelum terkenal di media sosial.

Masa lalu Abu Janda yang memiliki nama asli Permadi Arya akhirnya terungkap.

Seperti diketahui, saat ini nama Abu Janda menjadi sorotan luas setelah pernyataan yang menganggap Islam agama arogan.

Bahkan ada desakan agar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo segera menangkapnya.

Baca Juga: Belum Seminggu Jadi Kapolri, Listyo Sigit Sudah Ditantang Penjarakan Sosok Ini: Umat Sudah Teriak!

Bahkan Wakil Ketua Umum MUI, Anwar Abbas menyebut bahwa kasus dugaan ujaran kebencian oleh Abu Janda ini sebagai ujian pertama Kapolri.

"Kasus Abu Janda ini akan menjadi alat ukur bagi masyarakat luas dalam menilai kerja dan kinerja Kapolri yang baru. Untuk itu, kita tunggu dan lihat saja sikap dan tindakan dari Kapolri," kata Wakil Ketua Umum MUI, Anwar Abbas dalam siaran pers yang diterima Tribunnews, Jumat (29/1/2021?

Anwar Abbas meyakini, Jenderal Listyo sebagai Kapolri yang akan segera bersikap dan tidak akan berdiam diri saja.

Baca Juga: Main Sebut Islam Agama Pendatang yang Arogan, Abu Janda Langsung Kena Semprot Ulama Kondang Ini Hingga Diadukan ke Wapres

Anwar juga menyoroti sepak terjang Abu Janda yang telah banyak merusak citra pemerintah terutama citra dari Presiden Jokowi dan citra kepolisian.

"Karena umat dan masyarakat di mana-mana sudah berteriak-teriak meminta supaya Abu Janda ini karena pernyataan-pernyataannya yang meresahkan tersebut agar ditangkap dan diproses secara hukum, tapi dalam faktanya pihak kepolisian tetap tidak dan belum melakukan apa-apa terhadap yang bersangkutan," kata Anwar.

Baca Juga: Hidup Sederhana Tanpa Harta Benda, Sosok Ini Disebut Mirip Syekh Ali Jaber, Mohon Doa Jadi Penerus Dakwah Sang Ulama

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest