Pasukan Elite TNI Siap Perang? Panglima Hadi Tjahjanto Lontarkan Pertanyaan Ini ke Sniper Saat Sidak Markas Marinir

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Kamis, 19 November 2020 | 20:11
 
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto berdialog dengan prajurit Pasmar 1 Korps Marinir, saat inspeksi mendadak di Lapangan Apel Brigif 1 Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2020).
TRIBUNNEWS/GITA IRAWAN

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto berdialog dengan prajurit Pasmar 1 Korps Marinir, saat inspeksi mendadak di Lapangan Apel Brigif 1 Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2020).

Didampingi Komandan Korps Marinir Mayjen TNI Suhartono, Hadi sempat berdialog dengan prajurit penembak runduk atau sniper yang mengenakan pakaian kamuflase.

Baca Juga: Rakyat Timor Leste Memelas Bantuan Jokowi di Pengungsian, Mantan Pemimpin Gerilyawan Pro NKRI Mendadak Memohon Hal Ini Pada Indonesia

Pakaian prajurit tersebut tampak mencolok di antara ribuan prajurit Korps Marinir yang telah berbaris rapi di lapangan tersebut.

Dari ujung kepala hingga ujung kaki prajurit tersebut, dilapisi kain kamuflase bercorak cokelat kehijauan.

Dengan kedua tangannya, ia menggenggam senapan laras panjang kaliber 308.

Baca Juga: Alih-alih Ikuti Permintaan Pemerintah Usai Kembali dari Arab Saudi, Habib Rizieq Siap Gelar Pesta Pernikahan di Tengah Pandemi, Ternyata Sudah Dapat Izin dari Sosok Ini

Hadi bertanya kepada prajurit tersebut, kapan ia terakhir kali latihan menembak.

Prajurit tersebut kemudian menjawab pekan lalu.

"Nilainya berapa?" Tanya Hadi.

"Siap. Jarak 500 nilainya 98!" jawab prajurit tersebut lantang.

"Siang atau malam?" Tanya Hadi.

"Siap. Siang!" Jawab prajurit tersebut.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

x