
Emas Antam
Selain mengamankan keuangan, Anda juga dapat membantu Indonesia ke luar dari dampak pandemi Covid-19.
Megapa? karena selama pandemi ini beberapa SBN diterbitkan untuk mendanai APBN yang dikucurkan untuk program pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), seperti jaring pengaman nasional.
"Bisa dipakai untuk diversifikasi portofolio investasi, mengurangi risiko portofolio, dan untuk tujuan jangka menengah 1-5 tahun," ungkap Melvin.
Emas
Bukan hal yang tabu lagi jika emas sering dijadikan salah satu pilihan dalam berinvestasi.
Sehingga wajar sekali selama pandemi Covid-19, harga emas terus mengalami kenaikan.
"Emas ini menurut saya cocok sebagai alternatif dana darurat. Karena emas relatif aman (harganya stabil, cenderung naik), likuid (bisa dijual atau digadaikan) dan mudah diakses (bisa dibeli/jual melalui toko emas fisik, online atau bahkan lewat PT Pegadaian)," pungkas Melvin.