Follow Us

Pilkada 2020 Diminta Ditunda Gegara Corona, Megawati Mendadak Marah di Depan Kadernya: Saya Bilang Ganti! Masih Banyak yang Mau...

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 14 September 2020 | 10:51
Basuki Tjahaja Purnama bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Instagram/basukibtp

Basuki Tjahaja Purnama bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Jadi jangan dikira kalau nantinya saudara-saudara yang telah menang, lalu setelah jadi calon mulai keluar keangkuhan, kepongahan. Banyak saya lihat hal-hal seperti itu terjadi, tak mau turun ke bawah," ujar Megawati.

Baca Juga: Syok Terima Video Call Presiden, Siswa SMPN 7 Padang Ungkap Sifat Asli Sang Guru Matematika Usai Dapat Banyak Pertanyaan dari Jokowi

Ia sekaligus mengimbau kepada calon kepala daerah dari PDI-P untuk tidak mengejar harta selama menjabat.

Apabila demikian, Presiden ke-5 RI tersebut yakin calon kepala daerah tersebut tak akan terpilih kembali dalam periode selanjutnya.

"Kalau pimpinan yang mau dekat dengan rakyat, berjuang dengan rakyat, mempunyai inspirasi, sangat kreatif, maka pasti akan memungkinkan untuk dapat selalu dilihat oleh rakyat, dicintai dan rakyat pasti akan memilih," ujar Megawati.

Megawati Soekarnoputri menjadi salah satu sosok yang mendapat tanda jasa dari Presiden Jokowi.
Dok. Sekretaris Presiden

Megawati Soekarnoputri menjadi salah satu sosok yang mendapat tanda jasa dari Presiden Jokowi.

Ia memberikan contoh Presiden Joko Widodo yang disebutnya sebagai salah satu kader terbaik PDI-P.

Terpilihnya Jokowi sebagai Presiden dalam dua periode membuktikan bahwa Jokowi adalah sosok yang baik bagi Indonesia.

Para calon kepala daerah dari PDI-P pun diminta mencontoh kepemimpinan Presiden Jokowi.

Baca Juga: PSBB Total Jakarta Jalan Terus, Jokowi Ternyata Sudah Panggil Anies Buat Lakukan Hal Ini

"Saya bilang, ya terserah. Nanti kita lihat apakah kalau dia mau mencalonkan lagi kedua kalinya akan kami calonkan?

Sekarang orang melihat itu dengan survei meskipun saya selalu mengatakan, survei bukan jaminan," tutur Megawati.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Latest