Bahkan muncul kabar Luna Maya sampai tiga hari menangis di pojokan kamar mandi meratapi kisah cintanya yang kandas dengan Ariel.
Sementara itu, melansir dari berita yang diterbitkan Nova pada 27 Juni 2014, Luna sempat dihipnotis oleh Uya Kuya yang berusaha mengungkap reaksi Luna tatkala putus dengan sang mantan.
Pada kesempatan itu, Uya memberi sugesti, jika Luna berbohong, ia pun langsung menyanyikan lagu 'Separuh Hati', yang dipopulerkan oleh band Noah.
Uya bahkan menanyakan perihal kabar apa benar waktu putus, Luna menangis tiga hari di pojokan kamar mandi.
Tak langsung mengiyakan, Luna malah menjawab perpisahannya dengan Ariel tak perlu ditangisi.

Luna maya
"Enggak perlu ditangisi. Sebuah perpisahan itu hal yang natural dan biasa saja," kata Luna Maya.
Namun tak lama setelah berucap demikian, Luna membuat banyak orang syok karena melantunkan lagu 'Separuh Aku' yang mengisyaratkan bahwa dirinya berbohong.