Namun setelah menyampaikan kabar positif, Roy kemudian menyoroti hal-hal negatif yang akan terjadi di Indonesia.
"Yang saya sangat sayangkan adalah pada tahun 2020 manusia lebih mengutamakan uang," jelasnya.
Selain itu Roy juga menyoroti kasus bullying yang dapat berakibat fatal.
"Saya melihat tahun 2020 akan banyak kasus bullying."
"Kasus seperti ikan asin akan ada lagi."
"Isu SARA akan masih ada."
"Sosial media akan dijadikan untuk kepentingan sesuatu."
"Tahun 2020 kasus bullying di sosial media bisa membuat seseorang bunuh diri."
Akun Instagram @pembasmii.kehaluan.reall bahkan mengunggah cuplikan ramalan Roy Kiyoshi yang disebelahnya ada berita dari media.

Unggahan Instagram @pembasmii.kehaluan.reall tentang ramalan Roy Kiyoshi di Tahun 2020.