Follow Us

Karyanya Torehkan Rekor Dunia Hingga Namanya Disebut Jokowi Di mana-mana, Alumni ITB Itu Terima Bonus Ratusan Juta Rupiah dari 2 Menteri Ini. Siapakah Dia?

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 15 November 2019 | 06:26
Suasana di atas Jembatan Lengkung Bentang Panjang Kuningan (Long Span Kuningan) LRT Jabodebek yang terletak di persimpangan Jalan HR Rasuna Said dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (11/11/2019)
KOMPAS/AYU PRATIWI

Suasana di atas Jembatan Lengkung Bentang Panjang Kuningan (Long Span Kuningan) LRT Jabodebek yang terletak di persimpangan Jalan HR Rasuna Said dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (11/11/2019)

Kantilever adalah struktur yang menonjol keluar dari bangunan utama tanpa membutuhkan struktur penyangga.

Konstruksi kantilever memungkinkan struktur bangunan menggantung tanpa penguat eksternal. Jadi, Long Span Kuningan yang panjangnya 148 meter itu dibangun tanpa tiang jembatan penyangga di tengahnya.

Arvila menambahkan, jenis jembatan semacam Long Span Kuningan bukan pertama kali dibangun di Indonesia.

”Tetapi, jembatan yang dulu itu lurus. Ini yang jadi tantangan karena melengkung dan paling panjang. Risiko terbesar karena di bawah ada jalan raya, jalan tol, dan kecepatan mobil yang kencang. Jadi, pembangunan jembatan itu sama sekali enggak boleh mengganggu kegiatan di bawahnya. Satu baut jatuh saja tidak boleh,” tuturnya.

Jembatan kereta box beton lengkung dengan bentang terpanjang dari radius terkecil tersambung pada jalur LRT Jabodebek di persimpangan Jalan HR Rasuna Said dan Jalan  Gatot Subroto di Jakarta Selatan, Senin (11/11/2019). Adhi Karya mencatatkan dua rekor pada Museum Rekor Indonesia dengan tersambungny
Kompas Nasional

Jembatan kereta box beton lengkung dengan bentang terpanjang dari radius terkecil tersambung pada jalur LRT Jabodebek di persimpangan Jalan HR Rasuna Said dan Jalan Gatot Subroto di Jakarta Selatan, Senin (11/11/2019). Adhi Karya mencatatkan dua rekor pada Museum Rekor Indonesia dengan tersambungny

Metode konstruksi Jembatan Long Span Kuningan yang tidak mengganggu aktivitas warga di bawahnya itu bernama traveler. Pembangunan jembatan berlangsung hanya di atas tanpa menempatkan alat perancang jembatan di bawah.

”Metode (traveler) ini bisa dua hingga tiga kali lebih mahal dibandingkan dengan metode biasa dan dengan jarak bentang yang sama. Jadi, hanya dilakukan di lokasi khusus yang di bawahnya itu tidak bisa diganggu. Dengan kondisi padat seperti itu, biaya metode ini paling murah,” ujar Arvila.

Corporate Secretary PT Adhi Karya Parwanto Noegroho mengungkapkan, Long Span Kuningan merupakan jembatan kereta boks beton lengkung dengan bentang terpanjang tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di dunia.

Baca Juga: Saat Timnas Senior Disoraki Karena Prestasi Jeblok, Garuda Muda Gagah Berani Hancurkan Pertahanan Tim Ini. Foto-foto Aksi Mereka Bikin Kita Bangga!

Capaian tingkat dunia itu saat ini masih dalam proses legitimasi oleh PT Adhi Karya dan belum memperoleh penghargaan resmi.

”Secara data, (capaian tingkat dunia) itu sudah terbuktikan, tetapi belum ada legitimasinya. Oleh karena itu, penghargaan yang diserahkan oleh Muri kemarin baru pada tingkat nasional,” ujar Parwanto.

Tahap terakhir pembangunan Long Span Kuningan yang terletak di persimpangan Jalan HR Rasuna Said dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, itu dihadiri empat menteri pada Senin (11/11/2019).

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest