
Jessica Iskandar Ngaku Pernah Selingkuh
Selain itu, Jessica turut mendoakan kelancaran Selly selama menjalani ibadah umroh di Tanah Suci nanti.
"Buat Mbak Selly, semangat ibadahnya selama 9 hari. Semoga Mbak Selly selalu diberikan kesehatan selama menjalankan ibadah dan bisa tersampaikan semua doa-doanya," ungkapnya.
"Kembali pulang dengan selamat, sehat, dan ibadahnya bisa jadi siraman rohani dan pengalaman yang baru," pungkasnya.
Sementara itu, padaSabtu (9/11/2019) kemarin, Jessica Iskandar malah membagikan video singkat melaluiakun Instagram pribadinya. Dari tayangan video itu terlihat Jessica dan anaknya El Barack menyambut kedatangan calon suami, Richard Kyle.
Dalam momen bahagia itu, warganet justru menyoroti kondisi Richard Kyle yang tampak menggunakan kursi roda dan lebih kurus.

Jessica Iskandar beberkan keadaan terakhir Richard Kyle.
Presenter Jessica Iskandar atau akrab disapa Jedar mengatakan bahwa tunangannya, Richard Kyle, baru menjalani skin graf atau cangkok kulit pada kakinya.
"Hari ini kebetulan cabut jahitan terus besok boleh pulang. Memang nanti ada satu kali operasi lagi di bulan Januari (2020)," kata Jedar saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (7/11/2019).
"Jadi, kan, pindahin kulit dari paha 40 centimeter kulitnya dipindahin ke kaki. Jadi, kulit di kaki dikorek, dipotong sampai ke bagian tulang kering, terus ditutup kulit baru yang di paha itu," sambungnya.
Jedar menjelaskan, dua tahun lalu Richard mengalami kecelakaan yang menyebabkan luka dalam pada kakinya.