Follow Us

youtube_channeltwitter

Ngeri-ngeri Sedap, Sidang Kasus Korupsi Adik Mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah Seret 5 Nama Artis Cantik Ini. Siapa Saja Mereka?

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 01 November 2019 | 07:04
Jennifer Dunn
Tribun Jateng

Jennifer Dunn

Fotokita.net - Masih ingat dengan mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah kan? Ratu Atut saat ini tengah menjalani hukuman setelah terbukti dalam persidangan melakukan tindak pidana korupsi. Selain dirinya, sang adik, Tigas Chaeri Wardana atau akrab disapa Wawan, juga ikut terseret dalam kasus korupsi.

Wawan, adik Ratu Atut Chosiyah itu, tengah menjalani sidangtindak pidana pencucian uang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta. Pada Kamis (31/10/2019)Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan, adik mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, diduga membeli sejumlah mobil.

Baca Juga: Dulu Berderai Air Mata Waktu Hadapi Sidang Kasus Prostitusi, Kini Melaney Ricardo Cuma Bisa Kasih Pesan Begini Buat Teman Artis Cantiknya yang Makin Berani Umbar Foto-foto Bergaya Aduhai

Sebagian dari mobil itu diberikan kepada sejumlah artis cantik dan diduga merupakan praktik pencucian uang. Hal itu dibeberkan dalam surat dakwaan jaksa KPK atas dugaan tindak pidana pencucian uang Wawan yang dibacakan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (31/10/2019).

Sidang dakwaan Adik mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (31/10/2019).
KOMPAS.com/DYLAN APRIALDO RACHMAN

Sidang dakwaan Adik mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (31/10/2019).

"Pada tanggal 6 Juli 2013, terdakwa membeli satu unit mobil merek Toyota Vellfire Z 2.4 AT tahun 2013 warna putih seharga Rp 910 juta. Mobil tersebut diatasnamakan Jennifer Dunn," papar jaksa dalam dakwaannya.

Pada tanggal 17 Januari 2009, Wawan membeli dua unit mobil, yaitu Nissan Type Elgrand 2.5 WD warna abu-abu muda metalik seharga Rp 650 juta dan Mercedes Benz R280 seharga Rp 1,2 miliar.

Berdasarkan dakwaan jaksa, pembayaran mobil Nissan dan Marcedes Benz itu dilakukan dengan cara tukar tambah penjualan mobil Range Rover seharga 800 juta.

Baca Juga: Dikabarkan Akan Pimpin Lembaga Setara Kementerian, Rupanya Begini Tugas yang Dipikul Mantan Ketua Tim Kuasa Hukum Jokowi dalam Sidang MK Itu

Dari tukar tambah itu, masih terdapat sisa kekurangan pelunasan oleh Wawan sehingga dilakukan pembayaran melalui PT Mitsui Leasing Capital Indonesia selama 24 bulan. Biaya angsuran per bulannya, yakni sebesar Rp 41,125 juta.

Catherine Wilson model seksi dan cantik yang berhubungan mesra dengan Tommy Soeharto dan dipanggil KPK.

Catherine Wilson model seksi dan cantik yang berhubungan mesra dengan Tommy Soeharto dan dipanggil KPK.

"Selanjutnya untuk mobil Nissan Elgrand sekitar bulan Mei 2012 dibalik nama menjadi atas nama Catherine Wilson dan Selvia, Kakak Catherine Wilson," ujar Jaksa.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 5 to 7 of 7

Latest

Popular

Tag Popular

x