"Bapak-bapak, Ibu-ibu, masih tetap kan berteman dengan saya meski tak jadi menteri," kata Susi yang juga Komandan Satgas 115 sambil menyeruput kopi di atas dayung.
Setelah menenggelamkan kapal di Selat Lampa, keesokan harinya, Susi menghabiskan waktu pagi dengan mendayung di Pantai Sujung.
Ia ditemani beberapa pejabat KKP dan Kakopolairud Baharkam Polri Irjen Zulkarnain.
Susi mengatakan, di penghujung jabatannya, dia akan membawa semua dirjen untuk hadir pada setiap kegiatan.
Sebab, biasanya, ia hanya membawa 1 hingga 2 dirjen pada setiap kunjungan. (Farid Assifa)
(Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Jika Susi Tak Jadi Menteri Kelautan dan Perikanan Lagi...")