Fotokita.net -Sejak masa awal peradaban manusia modern, satwa liar kerap dibuburu untuk diperdagangkan, mulai dari bagian tubuhnya hingga dalam kondisi yang diawetkan. Berawal dari situ, berburu satwa liar seolah menjadi bagian dari budaya manusia modern.
Ketika populasi satwa liar di alam aslinya semakin sedikit, harga jualnya pun semakin meningkat di pasar gelap. Para pemburu pun seperti semakin bergairah untuk membunuh satwa liar itu.
Tentu, ketika melihat dokumentasi kekejaman dan kekejian manusia atas satwa liar, kita mengutuk atas kejadian itu.
Kekejaman dan kekejian manusia-manusia itu pun dapat dilihat dari 10 foto berikut:
1. Memotong cula Badak

Memotong cula badak
Gambar itu memperlihatkan 3 orang yang berusaha memotong cula badak. Secara alami badak memang terlahir dengan cula.
Cula badak diketahui memiliki permintaan yang tinggi di pasar gelap.
Gambar tersebut telah mendapat banyak kecaman, namun juga pembelaan bahwa konon cula badak memang harus dipotong untuk melindunginya dari pemburu.
Jika tindakan kejam itu memang untuk melindungi badak, faktanya tetap saja kejam dengan badak yang menanggung segalanya demi hasrat manusia untuk cula.