PPKM Diperpanjang Hingga 30 Agustus, Foto Gisel Main Bareng Gempi di Rumah Curi Perhatian, Dagangan Jadi Makin Laris

Senin, 23 Agustus 2021 | 21:46
Instagram

Foto Gisel yang asyik bermain bareng anak semata wayangnya, Gempi di rumah curi perhatian. Dagangan pun jadi makin laris.

Fotokita.net - Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) kembali diperpanjang hingga 30 Agustus 2021. Foto penyanyi Gisella Anastasia atau Gisel yang asyik bermain bareng anak semata wayangnya, Gempi di rumah curi perhatian. Dagangan pun jadi makin laris.

Sejak PPKM level 4 diberlakukan di wilayah Jabodetabek, foto Gisel berjalan-jalan bersama Gempi di mal tidak lagi diunggah. Tentu, Gisel ingin menjadi contoh yang baik bagi pengikut akun Instagram pribadinya yang sudah memiliki lebih dari 33,8 juta followers itu.

Gisel lebih banyak mengunggah foto dirinya bermain bareng Gempi di rumah. Nah, foto Gisel bermain bareng Gempi ini yang berhasil mencuri perhatian netizen. Bahkan, diklaim memiliki interaksi yang tinggi. Kok bisa ya?

Sebelum membahas foto Gisel bermain bareng Gempi di rumah yang mencuri perhatian itu, kita akan lebih dulu membahas keputusan pemerintah untuk memperpanjang PPKM. Tentu saa, keputusan ini juga berdampak pada Gisel dan Gempi.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengumumkan secara resmi keputusan PPKM diperpanjang hingga 30 Agustus 2021. Dalam pengumuman itu, Jokowi juga menjelaskan terkini kasus Covid-19 di Tanah Air.

Baca Juga: Rekam Video Bareng Nobu di Banyak Tempat, Foto Gisel Datang ke Kota Ini Bikin Netizen Insecure: Jangan Bikin Kaya Dulu Lagi Ya

Dalam paparannya, Jokowi mengungkapkan sejak titik puncak pada 15 Juli 2021, kasus konfirmasi positif Covid-19 terus mengalami penurunan."Dan sekarang ini sudah turun sebesar 78%," ujarnya.

Jokowi memperpanjang PPKM di Jawa-Bali dan Non Jawa-Bali sampai 30 Agustus 2021."Pemerintah memutuskan mulai tanggal 24 Agutsus hingga 30 Agustus di beberapa daerah bisa diturunkan levelnya dari level 4 ke level 3."

Dalam keputusan perpanjangan PPKM tersebut, DKI Jakarta dan wilayah aglomerasi Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) status PPKM-nya diturunkan dari level 4 ke level 3.

"Wilayah Aglomerasi Jabodetabek, Bandung Raya, Surabaya Raya dan beberapa wilayah Kota Kabupaten lainnya sudah bisa berada di level 3 pada 24 Agustus 2021," kata Jokowi dalam siaran YouTube Sekretariat Presiden, Senin (23/8/2021).

Jokowi mengatakan, beberapa daerah di Pulau Jawa dan Bali dan sejumlah daerah lainnya juga dapat diturunkan levelnya, tergantung dari perkembangan kondisi kasus di daerah masing-masing.

Baca Juga: Potret Gempi Dipuji Makin Cantik, Foto Gisel Malah Bikin Curiga, Netizen: Berbadan Dua?

Jokowi menegaskan pandemi covid-19 belum selesai bahkan beberapa negara mengalami gelombang ke-3. "Kita harus tetap waspada dan pemerintah berusaha keras melaksanakan kebijakan yang ketat," ungkap Jokowi.

Angka kasus aktif Covid-19 terus menurun dan kini di angka 8.265, sedangkan angka kesembuhan terus meningkat di 824.958.

Selain angka kasus aktif yang terus berkurang, tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) perawatan pasien Covid-19 juga di bawah 60 persen.

BOR tempat isolasi kini hanya terisi 27 persen, sedangkan ICU berada di angka 51 persen saja.

Pengumuman PPKM diperpanjang hingga 30 Agustus yang disertai penurunan level untuk wilayah Jabodetabek tentu disambut lega warga. Tak terkecuali, Gisel.

Selama PPKM diperpanjang, foto Gisel bermain bareng Gempi di rumah mencuri perhatian. Banyak netizen yang terpesona dengan penampilan Gempi yang menggemaskan.

Baca Juga: Foto Gisel Bahagia di Laboratorium Jadi Sorotan, Netizen: Selamat Atas Kehamilannya Bersama Nobu

Instagram

Foto Gisel yang asyik bermain bareng anak semata wayangnya, Gempi di rumah curi perhatian. Dagangan pun jadi makin laris.

Pada 14 Agustus lalu, Gisel mengunggah foto dirinya bersama Gempi. Mereka kompak mengenakan piyama dengan corak dan warna yang senada. Foto Gisel yang bergaya bersama Gempi tentu saja mendapat perhatian dari netizen.

Padahal, foto Gisel itu sedang mempromosikan dagangan sebuah toko online. Hal ini bisa kita lihat dengan mudah saat membaca keterangan foto Gisel itu.

"Haii moms, dimasa pandemi gini pasti lebih aktif di rumah aja kan sama si kecil ???? Nahh kali ini aku dan gempi lagi pakai set hoodie snoopy dari @mimo.label yang bisa dipakai saat olahraga, keluar rumah dan bahkan bisa buat tidur jugaa!!!

Motif dan warnanya ini netral jadi bisa untuk anak cewek/cowok. Set nya ini juga free masker matching," tulis Gisel dalam keterangan foto itu.

Netizen yang sudah tahu foto Gisel itu adalah salah satu hasil endorse produk olshop tetap meninggalkan jejak digital berupa komentar. Mereka justru memuji penampilan Gempi yang lucu nan menggemaskan.

Baca Juga: Niat Hati Promosi Produk Pelangsing, Foto Gisel Digeruduk Netizen: Apa yang Kalian Pikirkan?

Rupanya, keterangan yang ditulis dalam foto Gisel itu dikelola oleh sebuah agensi iklan. Namanya, @iconic_sister. Nah, dalam akun Instagram @iconic_sister, pengelola agensi iklan atau endorse artis ini menyebutkan kesuksesan dari foto Gisel yang mempromosikan produk jualan itu. Katanya, dagangan jadi makin laris.

"So happy kalau penjualan online shop laris manissss ????????.Kata nya “baju yang dipakai Ka Gisel langsung habis dan followernya juga bertambah banyak...yuk yg mau ikutan endorse kak Gisel," tulis @iconic_sister.

Instagram

Foto Gisel yang asyik bermain bareng anak semata wayangnya, Gempi di rumah curi perhatian. Dagangan pun jadi makin laris.

Jadi, selama ini netizen yang rajin meninggalkan komentar pada foto Gisel yang diunggah di akun Instagram ibunda Gempi malah bikin trafik konten itu makin bagus. Dagangan pun jadi makin laris.

Nah, netizen Tanah Air sadar tidak ya terhadap data itu? Jadi penasaran!

Baca Juga: Gading Marten Pergoki Ibunda Gempi Tutupi Layar HP, Foto Gisel Bahagia Bersama Mantan Suami dan Putrinya Bikin Meleleh, Netizen: Sedih Lihat Ini

Instagram

Foto Gisel yang asyik bermain bareng anak semata wayangnya, Gempi di rumah curi perhatian. Dagangan pun jadi makin laris.

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya