Follow Us

5 Cara Foto Bokeh di Smartphone Android, Cuma Pakai 1 Kamera

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Kamis, 16 Februari 2023 | 23:36
Begini cara foto bokeh di smartphone Android dengan cuma satu kamera.
Instagram

Begini cara foto bokeh di smartphone Android dengan cuma satu kamera.

Fotokita.net - Foto bokeh di smartphone Android selalu mendapatkan hati di banyak penggemar fotografi. Apalagi dengan smartphone dual kamera yang telah menjamur.

Sayangnya foto bokeh atau potrait memang baru hanya bisa dilakukan pada smartphone yang telah mengusung dual kamera atau lebih.

Tetapi sebenarnya ada cara untuk pengguna smartphone dengan single kamera agar bisa mengambil foto bokeh.

Untuk mengambil foto bokeh menggunakan single kamera bisa dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari yang mudah sampai yang advance.

Mulai dari menggunakan mode Expert, menginstal aplikasi tambahan, atau dengan trik fotografi dengan tools sederhana.

Cara untuk mengambil foto bokeh menggunakan smartphone dengan saru kamera. Apa saja caranya, simak trik berikut ini.

1. Mendekat ke Objek

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk mengambil foto bokeh pada smartphone Android dengan single kamera yaitu dengan mendekat kepada objek.

Dengan mendekatkan kamera ke objek utama, maka secara otomatis sensor akan memusatkan fokus pada objek yang ada di depan.

Sehingga objek yang ada di bagian belakang akan menjadi blur. Perlu diperhatikan pula agar tidak mengambil foto dengan background yang telalu ramai, sehingga akan mengurangi efek bokeh itu sendiri.

Baca Juga: Cara Foto Instagram Makin Keren, Cuma Tambahin Filter Estetik

2. Pakai Aplikasi GCam

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest