Fotokita.net - Rieta Amilia, ibunda Nagita Slavina menggugat cerai suaminya, Basuki Widjaja Kusuma ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Tabiat asli Rieta sempat dibongkar oleh sahabatnya. Pantas cuma umar foto bareng kedua anaknya di hari ulang tahun.
Kabar gugatan cerai ibunda Nagita Slavina telah mendapat konfirmasi dari HumasPengadilan Agama Jakarta Selatan Taslimah, Rabu (6/3/2022).
Taslimah menyebutkan, kuasa hukum Rieta Amalia telah menyampaikan berkas gugatan cerai kepada pihak Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
"Sepengetahuan kami di data yang ada, nama lengkapnya adalah Rieta Amalia Beta dan tergugatnya Basuki Widjaja," kata Taslimah. "Lewat kuasa hukum didaftarkan ke kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan," sambungnya.
Taslimah mengatakan bahwa pendaftaran gugatan cerai telah dilayangkan pada 22 Maret lalu. Namun, pihak Pengadilan Agama Jakarta Selatan baru menerimanya keesokan harinya.
Perihal jadwal sidang, masih ditentukan Hakim yang menanganinya. "Proses persidangannya kami belum bisa sampaikan karena masih dalam tahap penetapan majelis hakimnya," jelas Taslimah.
Asal tahu saja, Rieta Amalia menikah pada 1985 dan melahirkan tiga anak yang diberi nama Rio Tengker, Nagita Slavina, serta Alsi Mega Marsha Tengker. Sayangnya, pernikahan tersebut hanya bertahan hingga 2013.
Pada 2017, Rieta Amalia kembali jalani rumah tangga dengan Basuki Widjaja Kusuma.
Saat kabar ceraikan suaminya mencuat di media online, ibunda Nagita Slavina mengumbar foto bareng kedua anaknya di hari ulang tahun.
Pada Rabu (6/4/2022), Rieta Amilia telah menginjak usia yang ke-60 tahun. Melalui akun Instagramnya, Rieta Amilia mengunggah foto bareng Nagita Slavina dan Caca Tengker. Selain itu, suami Caca Tengker ikut dalam foto bahagia itu. Namun, suami Rieta, Basuki Widjaja sama sekali tak terlihat batang hidungnya.