Follow Us

Jadi Saksi Foto Munarman Siram Air ke Pakar UI, Kepala BNPT Ungkap Alasan Mantan Jubir FPI Tersangka Teroris

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Selasa, 25 Januari 2022 | 20:04
Foto Munarman menyiram air ke wajah pakar UI di depan jenderal polisi bikin heboh. Kini, Kepala BNPT ungkap alasan Munarman ditangkap.
Facebook

Foto Munarman menyiram air ke wajah pakar UI di depan jenderal polisi bikin heboh. Kini, Kepala BNPT ungkap alasan Munarman ditangkap.

"Hei..hei...hei...hei..." Arief sang presenter TVOne terkejut.

"Anda diam kalau saya ngomong! Saya lagi ngomong!," kata Munarman nada agak tinggi.

"Nggak.. nggak.. nggak boleh.." timpal Arief.

"Kita akan closing terlebih dahulu," presentar Wini Carita menimpal untuk closing diskusi live itu.

"Anda ini kelewatan, anda kelewatan!" Munarman masih menyerang Tamrin.

Baca Juga: Viral Munarman Lumpuh Karena Dianiaya Polisi, Pengacara Ungkap Kondisi Sebenarnya

Foto Munarman menyiram air ke wajah pakar UI di depan jenderal polisi bikin heboh. Kini, Kepala BNPT ungkap alasan Munarman ditangkap.
Facebook

Foto Munarman menyiram air ke wajah pakar UI di depan jenderal polisi bikin heboh. Kini, Kepala BNPT ungkap alasan Munarman ditangkap.

"Tidak.. tidak.." Tamrin masih terkejut.

"Kita akan closing terlebih dahulu," tutup Arief.

Aksi Munarman itu langsung menghebohkan para pengguna Twitter. Sejumlah pengguna Twitter langsung berkicau mengecam tindakan tidak terpuji ini. Bahkan, ada yang menyebar foto dan video saat insiden penyiraman terjadi.

Selain itu, muncul hashtag yang bertuliskan #TangkapMunarman pada media sosial tersebut. Menanggapi perlakuan yang diterimanya oleh Munarman, Tamrin mengaku tidak ingin ambil pusing, ia mengatakan agar masyarakat yang menilainya. "Saya tidak mau melayani preman," ujarnya.

Aksi penyiraman air minum oleh Munarman ke wajah sosiolog sekaligus guru besar Universitas Indonesia, Tamrin Amal Tomagola, sangat disayangkan oleh berbagai pihak. Komnas HAM menilai, Munarman tidak siap untuk berdemokrasi.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest