Dalam unggahan di akun instagramnya Ustaz Yusuf Mansur memberikan keterangan ini foto presiden Jokowi ke wapres KH Ma'ruf Amin.
Baca Juga: Terkuak, Puluhan WNA China Masuk Indonesia untuk Kerja di Proyek Ini

Di momen lebaran, Ustaz Yusuf Mansur mengunggah foto jadul Presiden Jokowi saat sedang bersimpuh ke Kyai Ma'ruf Amin. Ustaz Yusuf Mansur malah banjir kritikan.
"Foto langka menurut saya dg izin Allah...
mana ada...
met hari raya. mari bersihkan hati. apa2 jadi doa aja... dibawa doa... banyakin baik sangka...
Baca Juga: Foto Aksi Gagah Prabowo Subianto Kala Pimpin Kopassus Bebaskan Sandera OPM di Papua
ini presiden ke wapres loh... biar gmn ini potret langka... dan pengajaran budi pekerti yang baik sekali...
bismillaah walhamdulillaah," tulis caption pada foto yang diunggah @yusufmansurnew, Jumat 15 Mei 2021.
Foto unggahan Ustaz Yusuf Mansur itu menjadi pembicaraan netizen di kolom komentar Instagramnya.