Ringkasan jalan cerita:
Deo pulang sekolah menuntun sepedanya dengan langkah pincang sambil menangis. Pakaian Deo terlihat kotor. Sesampainya di rumah, ibu Deo menyambutnya, lalu membersihkan luka-luka Deo. Beberapa saat kemudian, Deo bercerita bahwa ia mengalami kecelakaan akibat lomba balap sepeda dengan Arsyad. Deo bersepeda di trotoar yang dikhususkan untuk pejalan kaki. Tapi ia tak melihat ada batu besar sehingga tersandung dan jatuh ke dalam got. Ibu Deo mengatakan bahwa hal tersebut akan menjadi pelajaran berharga bagi Deo, terutama agar tidak menyalahgunakan trotoar. Setelah mendengar nasehat ibunya, Deo mengganti baju dan makan siang.
Ayo Mencoba
Bersama dengan teman sebangkumu, carilah sebuah cerita pendek anak di surat kabar atau majalah. Salin atau potong cerita pendek tersebut. Tempelkan cerita pendek tersebut pada sebuah karton ukuran A3. Bacalah dengan saksama cerita tersebut. Lalu, gambarkanlah tokoh utama, satu tokoh tambahan, dan tempat dalam cerita tersebut. Tuliskan juga jalan cerita dari cerpen tersebut. Ceritakanlah cerpen temuanmu di depan kelas dengan percaya diri.
Jawaban:
Jawaban disesuaikan dengan jawaban siswa dan temannya.
Ayo Renungkan
- Sistem tata surya kita bergerak dalam keteraturan sehingga tidak membahayakan satu dengan lainnya. Bagaimana menurutmu, apakah kamu memerlukan keteraturan dalam kehidupanmu? Bagaimana caranya?
Baca Juga: Inilah Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 6 SD Tema 3 Subtema 2 Penemuan Komputer Halaman 99-100
- Cerita pendek apakah yang menjadi kesukaanmu? Mengapa?
- Tokoh utama seperti apakah yang kamu sukai? Mengapa?