Follow Us

youtube_channeltwitter

Jatuh di Permukiman Penduduk, Pesawat Tempur Hawk 200 Ternyata Jadi Andalan TNI AU untuk Pengawasan Wilayah Perbatasan, Begini Deretan Kecanggihannya

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 15 Juni 2020 | 10:39
Pesawat BAE Hawk 209 milik TNI Angkatan Udara
V

Pesawat BAE Hawk 209 milik TNI Angkatan Udara

Agung juga melanjutkan, pada misi pertahanan udara, sebagai sebuah jet tempur, Hawk 200 mampu melengkapi diri dengan berbagai persenjataan canggih dan mematikan.

Di antaranya rudal udara ke darat AGM-65 Maverick, Rudal anti kapal Sea Eagle, Torpedo, serta berbagai macam bom.

Baca Juga: Siapa Pramono Edhie Wibowo? Adik Ipar SBY yang Pernah Jadi Anak Buah Prabowo Semasa Aktif di Kopassus Sukses Pimpin Tim Ekspedisi Merah Putih ke Puncak Everest Hingga Berhasil Kalahkan Malaysia

Untuk sensor, Hawk 200 dilengkapi dengan radar Northrop Grumman APG-66H multi-mode, LINS 300 laser cincin sistem giroskop navigasi inersia, udara sensor data, prosesor display dan komputer misi.

Dengan sistem radar yang bisa melihat ke udara dan darat, sehingga memudahkan pilot tempur saat membidikan senjata ke arah musuh.

“Pada kokpit, pilot Hawk 200 juga dimanjakan dengan memiliki tuas kontrol elegan. Dimana pilot bisa membidik senjata dan memulai serangan, dengan menggunakan panel kontrol senjata."

Hal ini ibarat memilih senjata saat berbelanja di toko perlengkapan senjata canggih. Kokpit ini memiliki layar warna, dengan prosesor dilengkapi 27 format tampilan yang menyediakan data penerbangan dan pesawat,” ungkapnya.

Baca Juga: Pernah Diblokir Syahrini, Ajudan Pribadi yang Sempat Jadi Pemulung dan Kuli Bangunan Kini Tinggal di Apartemen yang Tak Kalah Mewah dengan Incess, Lihat Foto-fotonya

Sementara untuk mesin, Hawk 200 ini didukung oleh 871 Adour twin-spool, mesin turbofan rendah dari Rolls-Royce.

Tangki bahan bakar fleksibel yang dipasang di tangki pesawat terpisahkan dan compartmented yang berada di sayap.

Hawk 200 juga memiliki tangki eksternal yang bisa dipasang di sayap bawah.

Editor : Fotokita





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

x