Sementara pada dindingnya terlihat beberapa poster artis mancanegara tertempel di dinding kamar.
Menghuni ruangan yang sempit, namun terdapat banyak barang membuat mereka harus tinggal bersama para tikus.
Beberapa waktu kemudian, ruangan ini sempat disulap oleh Anang menjadi 1 kamar tidur.
Di sinilah Anang tidur bersama Aurel dan Azriel.

Tempat tidur Anang bersama Aurel dan Azriel
Di sisi yang lain terlihat sebuah lemari besar yang digunakan untuk menata barang-barang dan juga pakaian mereka.

lemari pakaian Anang dan kedua buah hatinya saat tinggal di ruko
Ada sebuah sudut kosong dalam ruangan ini yang ingin disulap Anang menjadi studio mini untuk merokok.
Namun, keinginan tersebut ditentang oleh Aurel.
Akhirnya sudut tersebut dibiarkan kosong dan diletakkan sebuah teropong untuk melihat bintang di langit.