Follow Us

youtube_channeltwitter

Pandemi Belum Lagi Berakhir, Menhan Prabowo Mendadak Terima Kabar Duka: Ditinggal Pergi Orang Kepercayaannya Waktu Kampanye Pilpres 2019

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 10 Mei 2020 | 11:53
Djoko Santoso sakit dan dirawat di RSPAD Gatot Soebroto, Prabowo doakan kesembuhannya
Kolase Tribunwow dan Tribun Jakarta

Djoko Santoso sakit dan dirawat di RSPAD Gatot Soebroto, Prabowo doakan kesembuhannya

Fotokita.net - Jenderal (Purn) Djoko Santoso yang pernah menjabat Ketua Badan Pemenangan Nasional untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019 meninggal duniasetelah dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta Pusat, Minggu (10/5/2020) pagi.

Almarhum meninggal dunia setelah dirawat beberapa hari karena mengalami pendarahan di otak.

Sebelum terjun ke dunia politik, Jenderal (Purn) Djoko Santoso diketahui memiliki jabatan terakhir sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) pada 2008 - 2010.

Baca Juga: Tanpa Terapkan PSBB, Pandemi Covid-19 di Daerah Ini Bakal Segera Berakhir yang Jauh Lebih Cepat dari Jakarta. Ternyata Begini Kunci Rahasianya

Almarhum juga pernah menjabat sebagaiKepala Staf Angkatan Darat (KSAD) ke-24 pada 2005-2007.

Saat dikonfirmasi, Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Gerindra Habiburokhman membenarkan informasi tersebut.

Djoko, imbuhnya sempat menjalani operasi di RSPAD usai mengalami pendarahan di otak.

Berikut sepak terjang Djoko Santoso:

Djoko Santoso diketahui lahir di Solo pada 8 September 1952. Ia mengawali karier militer usai lulus dari pendidikan Akademi Militer (Akmil) di Magelang tahun 1975.

Baca Juga: Persilakan Beraktivitas Kembali Selagi Pandemi Belum Benar-benar Berakhir, Jokowi Minta Warga Mulai Terbiasa dengan New Normal Life. Apa Maksudnya?

Selama hidup ia pernah menduduki beberapa jabatan di militer yakni sebagai Wakil Asisten Sosial Politik untuk Kaster sekaligus Kasospol ABRI pada 1998.

Ia juga pernah menjabat sebagai Pangdam XVI/Pattimura, serta Pangdam jaya. Pada 2003 ia menjadi wakil Kepala Staf TNI Angkatan darat.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya







PROMOTED CONTENT

slide 4 to 6 of 14

Latest

Popular

Tag Popular

x