Dilansir dari kompas.com pada Minggu (12/4/2020),Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, meminta jajaran pejabat negara untuk lebih tegas menanganipandemi virus corona.
Beberapa cara sudah dilakukan Korea Utara demi menghentikan penyebaran virus corona.

Kim Jong Un
Misalnyalangsung menutup perbatasannya begitu tahu negara tetangga, China, mengalami wabah itu pada Januari.
Sertalangsung menerapkan serangkaian kebijakan untuk menanggulangi virus corona, termasuk mengarantina para diplomat negara lain.
TercatatPyongyang maupun media pemerintah bersikeras mereka tidak mendapatkan satu pun kasus Covid-19.
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dikabarkan tengah menjalani pemulihan di sebuah vila di kawasan Hayngsan County.
Operasinya sendiri telah berlangsung pada 12 April lalu. Daily NK mengulas kondisi Kim Jong Un yang perokok berat, memiliki obesitas dan kelelahan menjadi faktor kenapa Kim menjalani operasi jantung.
Bahkan, sebuah laporan sumber dari Amerika Serikat (AS) menyatakan kalau Kim Jong Un berada dalam kondisi kritis pasca operasi.
Pada 15 April Korea Utara merayakan ulang tahun sang pendiri sekaligus kakek Kim Jong Un, Kim Il Sung.