Follow Us

Bikin Heboh Warga Sekitar Lantaran Tak Ada Tanda yang Janggal, Jati DIri Kerangka Duduk di Sofa Rumah Kosong Akhirnya Terkuak

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 20 Januari 2020 | 18:31
Kerangka manusia ditemukan sedang duduk di sofa di rumah kosong di Bandung, Jawa Barat
Kompas (Dok Polresta Bandung)

Kerangka manusia ditemukan sedang duduk di sofa di rumah kosong di Bandung, Jawa Barat

Baca Juga: Rahasianya Makin Terbongkar Setelah Dicokok Polisi, Raja Halu dari Jawa Ini Tinggal di Rumah Bedeng illegal di Ancol Selama 6 Tahun: Pindah Karena Terbakar

Berdasarkan keterangan dari pemilik rumah, kata Agus, rumah itu sudah tidak ditempati sejak dibelinya pada tahun 2014.

Meski demikian, penjaga rumah kerap mengecek rumah berlantai dua tersebut setiap tahunnya.

Terakhir, pengecekan dilakukan saat lebaran 2019 lalu.

Penemuan kerangka manusia sedang duduk di sofa rumah kosong menghebohkan warga di Margahayu, Bandung, Jawa Barat
Dok. Polresta Bandung

Penemuan kerangka manusia sedang duduk di sofa rumah kosong menghebohkan warga di Margahayu, Bandung, Jawa Barat

"Tetangganya itu tidak pernah ada hal yang mencurigakan, tidak mencium bau apa-apa karena di situ banyak selokan kurang bersih, ya karena mungkin lebih bau selokan," ujarnya.

Dengan adanya penemuan kerangka tersebut, Agus mengimbau kepada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya untuk menghubungi Polsek Margahayu.

"Barang kali ada yang merasa kehilangan keluarganya, dengan ciri-ciri menggunakan jas (hujan ponco) tidak ada ciri lain, karena kalau kaos kan bisa habis dimakan binatang," ungkapnya.

Baca Juga: Foto Kebanjirannya Bikin Gaduh Netizen, Penyanyi Cantik Itu Ternyata Habis Lakukan Hal Ini Sewaktu Air Masuki Rumahnya: 'Itu Pun Belum Nyisir'

Teka-teki kerangka manusia yang ditemukan duduk di sofa rumah kosong di Kompleks Sukamenak Indah Blok I 62 RT 006 RW 004 Desa Sayati, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, akhirnya terungkap.

Kapolresta Bandung Kombes Hendra Kurniawan mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan forensik sementara, karangka tersebut berjenis kelamin pria dan berusia dewasa hingga paruh baya.

"Korban ini berjenis kelamin laki-laki, kedua umur paruh baya," katanya di Mapolrestabes Bandung, Senin (20/1/2020).

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest