Fotokita.net-Diketahui sebelumnya,Dody Sudrajat mengaku tak tahu bahwa anaknya, Vanessa Angel, menikah dengan Bibi Ardiansyah di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.
Di media sosial telah tersebar momen ketika Vanessa Angel sungkem dengan sang ayah, Doddy Sudrajat.
Dikutip dari akun Instagram @vanessaangelofficial, Sabtu (11/1/2020), Vanessa nampak bersimpuh di kaki sang ayah.
Foto itu dibagikan ulang oleh Vanessa Angelmelalui akun Instagram Story-nya.
Vanessa Angel baru saja melaksanakan pernikahan ulang dengan sang suami, Bibi Ardiansyah, Sabtu (11/1/2020).
Berbeda dengan pernikahannya beberapa waktu yang lalu yang dilaksanakan secara diam-diam. kali ini Vanessa Angeldan Bibi Ardiansyah melaksanakan pernikahan dengan dihadiri oleh orang tua kedua belah pihak.

Kabar bahagia datang dari Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang akhirnya resmi menikah, lalu bagaimana dengan sang ayah?
Pada akhirnya, Dody Sudrajat akhirnya telah merestui putrinya menikah dengan Bibi Ardiansyah.
Hal ini diketahui ketika Dody mengunggah sebuah foto pernikahan Vanessa Angel di akun Instagramnya.
Dikutip dari akun Instagram @dodysoedrajat_1, Sabtu (11/1/2020), Kedua orang tua Vanessa Angel beserta adik bungsunya tersenyum manis.

Vanessa Angel sungkem dengan sang ayah, Dody Sudrajat
"Alhamdulillah,Bismillah saya nikahkan anak saya Vanesa adzania dengan Febry andriansyah........ Sahhh," tulis Dodi Sudrajat dalam keterangan fotonya.

Vanessa Angel sungkem dengan sang ayah, Dody Sudarajat
Suasana ijab kabul itu juga mirip dengan suasana pernikahannya kala itu. Vanessa Angel nampak mengenakan kebaya dan kain yang sama.
Bibi Ardiansyah terlihat sedikit berbeda. Ia mengenakan kemeja putih, jas hitam, dan peci hitam.
Dekorasi pernikahan juga sangat sederhana, background bunga-bunga berhiaskan gemerlap lampu.
Sederhana namun terlihat sangat manis.

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah akhirnya sah menikah secara agama pada Sabtu (11/1/2020)
Keduanya tentu tak melewatkan momen berfoto bersama dengan kedua orang tuanya.
(Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini)