Fotokita.net-Kisah Adam dan Hawa hingga kini menarik perhatian para peneliti.
Salah satunya, mencari tahu di manakah tempat keduanya pertama kali diturunkan.
Ini berkaitan dengan pengetahuan darimanakah nenek moyang manusia berasal.
Beberapa keyakinan, misalnya Islam dan Kristen, meyakinibahwa sebelum Adam dan Hawa, tidak ada manusia yang menghuni Bumi.
Dalam kitab-kitab agama itu disebutkan bagaimana Tuhan menciptakan Adam dan Hawa.
Baca Juga: Dikenal Keturunan Arab, Rupanya Lewat Penelitian Ini Najwa Shihab Punya 10 Leluhur yang Berbeda
Mereka kemudian diperintahkan untuk tak makan buah dari satu pohon di tempat mereka diciptakan.
Namun mereka melanggar dan akhirnya diturunkan ke Bumi.
Melansir Mirror, Senin (28/10/2019), peneliti meyakini satu tempat sebagai 'asal' manusia.
Vanessa Hayes, dari Universitas Sydney , mengatakan, “Sudah jelas untuk beberapa waktu manusia modern secara anatomis muncul di Afrika sekitar 200.000 tahun yang lalu.
“Tapi, apa yang telah lama diperdebatkan adalah lokasi yang tepat dari kemunculan ini dan penyebaran nenek moyang kita yang paling awal.

Ilmuwan telah membuktikan cerita Adam dan Hawa mungkin benar adanya