
Prajurit TNI Kodim 0116/Nagan Raya berusaha memadamkan api yang membakar lahan gambut dengan alat seadanya di kawasan perkebunan kelapa sawit milik PT Fajar Baizury Desa Cot Muu, Kecamatan Tadu Raya, Nagan Raya, Aceh, Rabu (3/7/2019). Menurut keterangan Dandim Nagan Raya Letkol Kav Nanak Yuliana, sekitar 20 hektare lahan gambut di Kecamatan Tadu Raya dan Kecamatan Tripa Makmur terbakar dan hingga saat ini pihaknya terus berupaya memadamkan api agar tidak meluas.

Warga berusaha memadamkan api yang membakar lahan gambut dengan alat seadanya di Desa Napai, Kecamatan Woyla Barat, Aceh Barat, Aceh, Senin (8/7/2019). Data Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menerangkan, Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Aceh mencapai 99 hektar yang tersebar di Kabupaten Aceh Barat, Nagan Raya, Bener Meriah, Aceh Barat Daya, Aceh Besar, Aceh Selatan, Aceh Jaya, Aceh Tengah, Aceh Singkil dan Kabupaten Gayo Lues.

Warga berusaha memadamkan api yang membakar lahan gambut dengan alat seadanya di Desa Napai, Kecamatan Woyla Barat, Aceh Barat, Aceh, Senin (8/7/2019). Data Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menerangkan, Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Aceh mencapai 99 hektar yang tersebar di Kabupaten Aceh Barat, Nagan Raya, Bener Meriah, Aceh Barat Daya, Aceh Besar, Aceh Selatan, Aceh Jaya, Aceh Tengah, Aceh Singkil dan Kabupaten Gayo Lues.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul "Kebakaran Hutan dan Lahan Gambut di Aceh Meluas". PenulisAntara Foto, Serambinews.com