Sebelum Ikut Ferdy Sambo, Pamen Polri Ini Penuhi Nazar Sang Ayah Saat Tugas di Luar Jakarta, Kini Foto Sosoknya Disorot

Sabtu, 10 September 2022 | 17:19
Youtube

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

Fotokita.net - Perwira menengah (pamen) Polri bernama Agus Nurpatria resmi dipecat dengan tidak hormat dari institusi tempatnya bernaung. Pangkat terakhirnya, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol). Kombes Agus Nurpatria adalah anak buah Ferdy Sambo, yang saat itu menjabat Kepala Divisi Propam Polri.

Mantan Kepala Detasemen (Kaden) A Biropaminal Divisi Propam Polri itumerusak barang bukti, termasuk rekaman CCTV di TKP rumah dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan, 8 Juli 2022.

Agus Nurpatria dinyatakandipecat tidak hormat dalam sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP) lantaran terbukti melakukan obstruction of justice kasus pembunuhan Brigadir J. Sebelum ikut Ferdy Sambo, pamen Polri ini sempat memenuhi nazar sang ayah saat bertugas di luar Jakarta. Kini foto sosoknya disorot di media sosial.

Agus Nurpatria menjalani sidang selama 13 jam. Sidang digelar dalam dua hari, yakni hari Selasa, 6 September 2022 dan Rabu, 7 September 2022. Sidang tersebut dipimpin Wakil Inspektur Pengawasan Umum Polri Inspektur Jenderal Toragogo Sihombing. Sidang berlangsung di gedung Trans-National Crime Center, Mabes Polri, Jakarta.

Usai menjalani sidang etik selama 13 jam dan terbukti bersalah, Nurpatria dipecat dengan tidak hormat atau PTDH dari anggota Polri.

“Hasil keputusan sidang kode etik adalah Pemberhentian Tidak Dengan Hormat dari anggota kepolisian,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di gedung Trans-National Crime Center, Jakarta Selatan, Rabu (7/9/2022).

Namun, Nurpatria mengajukan banding usai pimpinan sidang etik membacakan putusan. Nurpatria mengikuti jejak Kompol Chuck dan Baiquni yang juga mengajukan banding usai dipecat dalam sidang masing-masing pada tanggal 1 dan 2 September 2022. Adapun, banding diatur dalam Pasal 69 Perpol Nomor 7 Tahun 2022.

“Banding akan diproses oleh Pak Kepala Biro Pertanggungjawaban Profesi (Karo Wabprof),” kata Dedi.

Baca Juga: Suaminya Dipecat Karena Kasus Ferdy Sambo, Istri Kombes Agus Nurpatria Jadi Sorotan Usai Lakukan Aksi Tak Terduga, Foto Sosoknya Sampai Ditelusuri

Istimewa

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

Dalam sidang etik Agus Nurpatria, polisi menghadirkan 14 saksi. Mereka di antaranya adalah Brigjen Hendra Kurniawan, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Ridwan Soplanit, AKBP Ari Cahya, Komisaris Polisi (Kompol) Chuck Putranto, Kompol Baiquni Wibowo, Kompol HP, AKP Rifaizal Samual, AKP Irfan Widyanto, Kompol IR, AKP IF, IPTU JA, dan IPTU HP, Aiptu SA, Briptu MSH.

Berdasarkan hasil sidang etik, Agus Nurpatria terbukti bersalah merusak CCTV di pos pengamanan di rumah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri Duren Tiga pada 8 Juli 2022. Nurpatria juga dinilai tidak professional karena menghalangi penyidikan.

Ihwal CCTV, Nurpatria sempat menonton rekaman kedatangan istri Ferdy Sambo—Putri Chandrawati—dan Ferdy Sambo saat memakai sarung tangan hitam ke tempat kejadian perkara (TKP).

Dia menonton rekaman CCTV itu bersama mantan PS Kasubbagaudit Bagga Baggaketika Rowabprof Divisi Propam Polri Kompol Chuck Putranto, mantan Kepala Sub-Bagian Pemeriksaan Biro Pertanggungjawaban Profesi Divisi Propam Kompol Baiquni Wibowo, dan Wakil Kepala Detasemen B Biro Pengamanan Internal Divisi Propam Ajun Komisaris Besar Arif Rachman Arifin.

“(Perannya) satu tambahan lagi dari Pak Karo (Karowabprof) adalah permufakatan yaitu melakukan penghalang-halangan penyidikan,” tutur Dedi.

Menurut Dedi permufakatan itu dilakukan Kombes Agus bersama dengan 6 tersangka lain dalam kasus obstruction of justice, termasuk mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Irjen Ferdy Sambo.

Dedi mengatakan, Kombes Agus juga terbukti merusak CCTV yang ada di pos satpam dekat rumah dinas Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta. Adapun Brigadir J meninggal dunia akibat tembakan di rumah dinas Ferdy Sambo pada 8 Juli 2022.

Selain itu, Kombes Agus terbukti melakukan tindakan tidak profesional di dalam melaksanakan olah TKP terkait kasus Brigadir J. “Jadi tiga, semuanya dibuktikan dalam fakta persidangan,” kata Dedi.

Sebelum ikut Ferdy Sambo, pamen Polri itu sempat memenuhi nazar sang ayah saat bertugas di luar Jakarta. Kini foto sosoknya disorot netizen di media sosial.

Baca Juga: Enggan Banding Sanksi Etik, AKBP Pujiyarto Mantan Sopir Kapolri Terbukti Lakukan Pelanggaran Ini di Kasus Ferdy Sambo, Foto Sosoknya Muncul

Istimewa

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

Agus Nurpatria pernah bertugas sebagaiKapolres Subang. Pada Juni 2015, Agus Nurpatria masih menyandang pangkat AKBP. Saat baru menjabat, istri Agus,Diah Ayu Anggraeni menyebutkan dirinya ingin memenuhi nazar ayah suaminya.

Istri Agus Nurpatria, Diah Ayu Anggraeni memutuskan melakukan aksi keluar masuk Masjid di Subang Kota pada malam hari tanpa mendapatkan pengawalan dari ajudan.

Salah satunya, aksi istri Agus Nurpatria yang terhadi pada 29 Juni 2015 sekitar oukul 21.00 WIB. Ketika itu Ny. Diah Agus berkunjung ke Masjid di Komplek Perumahan Subang Asri di Jl. Veteran, Kelurahan Sukamelang, Subang.

Beruntung saat itu pengurus DKM Masjid masih berada di Masjid selepas sholat Tarawih, sehingga kedatangan istri orang nomor satu di Polres Subang itu langsung disambut oleh mereka.

“Beliau datang sendirian, atau hanya didampingi oleh supirnya. Tidak ada pengawalan layaknya beliau seorang istri Kapolres,”ucap Ketua DKM Masjid Subang Asri, Asep Saeful Kamal.

Kedatangan Ny. Diah itu, kata Asep, untuk silaturahim dan berbaur dengan warga setempat. Ada kesan, meskipun dirinya sebagai istri Kapolres, ia ingin diperlakukan seperti warga lainnya. Bahkan beliau sempat bilang, rumah dinasnya terbuka selebar-lebarnya bagi siapa saja yang mau silaturahim.

Bagi pengurus DKM, kedatangan Ny Diah Agus itu bisa menjadi berkah. Selain karena sudah dikunjungi oleh istri Kapolres, kedatangannya juga sekaligus menyerahkan bantuan untuk pembangunan Masjid.

Baca Juga: Karir Moncer di Divisi Propam Polri, Mimpi Kombes Agus Nurpatria Luluh Lantak Usai Masuk Klaster Perusak CCTV Ferdy Sambo, Foto Sosoknya Ikut Dicari

Istimewa

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

“Beliau akan lakukan kunjungan ke beberapa masjid, seperti sekarang ini. Untuk silaturahim dengan warga sekitar,” terang Asep.

Saat berkunjung ke Masjid Perumahan Subang Asri, Ny Diah Agus sempat menyampaikan nazar untuk membangun sebuah Masjid di Subang. Nazar itu untuk ayah mertuanya atau ayah dari suaminya AKBP Agus Nurpatria yang wafat beberapa tahun lalu.

“Beliau masih mencari lokasinya, jangan sampai sudah dibangun tidak ada yang sholat di sana. Nantinya Masjid itu akan dikasih nama sesuai nama mertuanya, Arrohmat, ini nazar beliau,”tuturnya.

Lebih jauh, Asep menyampaikan kebanggannya atas sosok Ny Diah Agus tersebut. Ia juga mengapresiasi atas bantuan yang diberikan istri Kapolres Subang itu kepada Masjid Perumahan Subang Asri.

“Atas nama jamaah, saya sampaikan kebanggan atas yang dilakukan beliau dan menyampaikan terimakasih untuk suportnya kepada kami,” pungkasnya.

Baca Juga: 'Nama Baik Bapak Kamu yang Juga Polisi Kena Imbas' Tangis Anak Buah Ferdy Sambo Pecah Disentil Istri Bripka Ricky, Foto Sosoknya Ikut Dicari

Istimewa

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya