Foto Sirkuit Mandalika Diterjang Banjir Bikin Heboh, Kondisi Ganjar Pranowo yang Ikut Nonton Balapan Curi Perhatian

Sabtu, 20 November 2021 | 18:47
Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

Fotokita.net - Foto Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat yang sedang menggelar balapan World Superbike (WSBK) bikin heboh netizen di media sosial. Maklum, sirkuit internasional yang baru selesai dibangun ini diterjang banjir di sejumlah tempat. Namun, kondisi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang ikut nonton balapan justru curi perhatian.

Sirkuit Mandalika yang baru diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menjadi sorotan. Di tengah gelaran balap motor kelas dunia,WSBK Mandalika 2021, sirkuit yang menjadi kebanggaan Jokowi ini diguyur hujan lebat pada Sabtu (20/11/2021) sore WITA.

Akibat hujan yang begitu deras, balapan pertama WSBK Mandalika 2021 harus ditunda ke Minggu. Namun, air yang tumpah dari langit itu membawa dampak, Sirkuit Mandalika diterjang banjir di sejumlah air.

Foto Sirkuit Mandalika yang diterjang banjir itu bikin heboh netizen di media sosial. Mereka membagikan foto sirkuit yang tergenang air di banyak tempat. Foto sirkuit yang kebanjiran banyak muncul di FB Grup Sirkuit Mandalika.

Dari foto banjir di area sirkuit itu, netizen mengeluarkan beragam komentar. Mereka juga menyayangkan penanganan panitia dan kualitas resapan air yang ada di area sirkuit. Namun, kondisi Gubernur Jawa Tengah yang ikut menonton balapan justru mencuri perhatian.

Baca Juga: Foto Tampang YouTuber yang Bikin Tim Ducati Murka Disebarkan, Ternyata Sosoknya Punya Jabatan Ini di Sirkuit Mandalika

Berdasarkan pantuan awak media, ada area dalam sirkuit yang tergenang air. Bhakan, ada netizen ynag membagikan foto air masuk ke area pit yang menjadi bengkel sementara tim balap WSBK.

Dari foto itu, sejumlah kru tim balap tampak bekerja keras mengeluarkan air yang menggenangi di depan area pit. Tentu, mereka tak ingin air masuk ke bagian dalam pit yang menjadi tempat mereka bekerja untuk menyiapkan motor balap.

Saat hujan deras, tunnel untuk menuju ke grand stand dari salah satu pintu masuk sirkuit juga tergenang air. Sementara di trek sirkuit aman.

Curah hujan yang tinggi membuat kondisi area sirkuit menjadi becek. Karena sebagian besar masih berupa tanah, genangan pun tak terelakkan. Bahkan, listrik di area bazar makanan sampai harus dimatikan untuk keamanan. Beberapa deretan banner juga rubuh karena tiupan angin kencang.

Baca Juga: Pamer Foto Jalan Bareng Ganjar Pranowo dan Bima Arya, Gibran Bikin Netizen Menangis: Padahal Udah Semangat Baca Caption

Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

Karena hujan deras itu, race 1 WSBK Mandalika 2021 juga sampai harus ditunda. Race director menilai jarak pandang di trek terbatas hingga bisa membahayakan para rider.

"Race 1 WSBK hari ini ditunda. Balapan akan menggantikan Superpole 1 pada pukul 11.00 waktu setempat. Race 2 akan tetap digelar pada pukul 15.00 waktu setempat," kata pernyataan resmi WSBK.

Penundaan ini sekaligus membatalkan balapan Tissot Superpole Race yang semestinya berlangsung hari Minggu. Race kedua Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) yang dijadwalkan berlangsung hari ini juga batal digelar.

Genangan air di sekitar Sirkuit Mandalika juga terjadi di area shuttle bus pintu masuk Pertamax Turbo. Area penjemputan ke area parkir sentral sampai dipindah.

Para penonton pun sudah beranjak meninggalkan sirkuit karena rangkaian balapan di hari Sabtu sudah selesai.

Baca Juga: Foto Pensiunan Polisi Jadi Manusia Silver Bikin Syok, Begini Nasibnya Usai Diciduk Satpol PP, Kapolda Jateng Sampai Turun Tangan

Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

Beberapa waktu lalu. Kementerian PUPR dikabarkan bekerja keras menyelesaikan pembangunan berbagai infrastruktur pendukung Sirkuit Mandalika. Guna mengurangi risiko banjir pemerintah membangun saluran pengendali banjir di Lombok Tengah yang ditargetkan selesai Desember 2021.

"Upaya penanggulangan banjir merupakan tanggung jawab kita bersama. Sesuai dengan tugas dan fungsinya, Kementerian PUPR berperan dalam masalah infrastruktur," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Sementara, Kepala Satuan Kerja SNVT PJSA Nusa Tenggara I Lalu Erwin Rosdianto menambahkan untuk mengatasi Sirkuit Mandalika agar tidak banjir dibangun saluran pengendali banjir dengan anggaran sebesar Rp85,9 miliar. Adapun total panjang saluran drainase dibangun sepanjang 7,2 kilometer (km) dengan kapasitas debit sebesar 78 m3/detik.

"Saluran pengendali banjir KEK Mandalika berfungsi mengumpulkan aliran air dari Sungai Ngolang dan Sungai Soker untuk selanjutnya dialirkan ke Sungai Lagon. Dengan adanya saluran pengendali banjir ini akan mengamankan atau mengurangi risiko banjir di area sirkuit dan KEK Mandalika seluas 1175 hektar," tutur Erwin.

Baca Juga: Disentil Bupati Banjarnegara Pakai Foto Jalan Rusak, Ganjar Pranowo Angkat Bicara Usai Anak Buahnya Meringkuk di Sel Tehanan KPK

Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di sejumlah area Sirkuit Mandalika, kondisiGubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang sengaja datang untuk menonton balapan justru mencuri perhatian.

PadaSabtu (20/11/2021) Ganjar ikut menonton balapan di sirkuit kebanggaan Indonesia itu. Saat naik ke tribun, penonton serentak berteriak “Pak Presiden” dan bertepuk tangan untuk Ganjar Pranowo.

Ganjar kemudian memberikan respons terhadap apa yang ditunjukkan penonton di tribun. Ganjar membalas teriakan penonton dengan mengatakan bahwa Presiden adalah Jokowi. “Pak Presiden itu Jokowi, tau nggak,” kata Ganjar. “Itu pelajaran sejarahnya nilainya berapa,” lanjut Kader PDIP tersebut.

Ganjar Pranowo sendiri datang ke Sirkuit Mandalika sekitar pukul 16.00 WITA. Ganjar datang saat Sirkuit Mandalika sedang diguyur hujan lebat. Ganjar hadir di tribun B SEC. 1. Penonton yang melihat kedatangan Ganjar langsung heboh.

Baca Juga: Bikin Tito Karnavian Kecele, Foto Penampilan Ganjar Pranowo Jadi Sorotan, Mendagri Sampai Harus Minta Maaf di Depan Forum

Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

Tidak sedikit penonton di tribun tersebut yang menghampiri Ganjar untuk berswafoto. Ganjar-pun melayani tanpa banyak penolakan.

Dari pantauan, Ganjar terlihat asyik mengobrol dengan para penoton di tribun. Sesekali Ganjar terlihat melempar senyum dan tertawa bersama penonton di tribun. Setelah sekitar 40 menit berada di tribun, Ganjar meninggalkan tribun penonton.

Keinginannya untuk menonton balapan pertama WSBK tidak terwujud. Hal ini dikarenakan balapan tersebut mengalami penundaan akibat hujan lebat yang mengguyur sekitar Sirkuit Mandalika sejak pukul 15.00 WITA.

“Ya tidak apa-apa ditunda, namanya juga hujan,” kata Ganjar. Ganjar tidak terlihat kecewa ketika mendengar bahwa balapan ditunda. Ia menyampaikan bahwa penyelenggara lebih tahu kaitan dengan apakah balapan bisa dilanjutkan atau tidak. “Nggak kecewa lah, wong cuaca kok kecewa, ini urusannya dengan Gusti Allah,” lanjutnya.

Baca Juga: Elektabilitas Ganjar Pranowo Melonjak Drastis Hingga Digadang-gadang Jadi Presiden, Sosok Ini Langsung Beri Komentar Menohok Buat Gubernur Jateng: 'Mana Boleh Orang Hobinya Nonton Film Porno Jadi Pejabat'

Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

Murni, perempuan asal Kota Solo mengatakan dukungannya jika Gubernur Jawa Tengah tersebut mencalonkan diri menjadi Presiden RI di 2024. Ia berharap Ganjar Pranowo maju di pemilihan Presiden (pilpres).

“Pak Ganjar cocoklah jadi Presiden,” katanya kepada awak media.

Perempuan berusia 50 tahun itu juga menambahkan bahwa Ganjar cocok berpasangan dengan Ridwan Kamil. Menurutnya, pasangan Ganjar-Ridwan Kamil adalah pasangan yang serasi.

“Pak Ganjar cocok sama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil,” katanya.

Baca Juga: Baru Sebulan Jabat Wali Kota Solo, Gibran Beri Sanksi 3 Guru SMA Saat Sidak Bareng Ganjar Pranowo: Ini Tidak Bercanda Loh!

Facebook

Di tengah hujan deras yang mengakibatkan banjir di Sirkuit Mandalika, kondisi Ganjar Pranowo menonton balapan justru mencuri perhatian.

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya