Disemprot Susi Pudjiastuti, Konten YouTube Deddy Corbuzier Jadi Sorotan Dunia Hingga Bikin Bangga Indonesia: Saya Aja Bisa!

Selasa, 23 Maret 2021 | 11:48
Instagram/Deddy Corbuzier

Dewa Kipas bersama Deddy Corbuzier di podcast close the door.

Fotokita.net - Disemprot Susi Pudjiastuti, konten YouTube jadi sorotan dunia hingga bikin bangga Indonesia: saya aja bisa!

Pada akhir tahun 2020, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berulang kali menulis dalam cuitannya agar youtuber itu tidak menyampaikan informasi yang tidak benar sebagai konsumsi publik.

Susi Pudjiastuti dibuat kesal dengan video percakapan Deddy Corbuzier dengan Effendi Gazali yang menyoroti soal ekspor benih lobster.

Disebutkan bahwa pada masa jabatan Susi Pudjiastuti belum pernah ada penggerebekan kapal-kapal yang menyelundupkan benih lobster.

Baca Juga: Ulah Kalina Ocktaranny Diungkit Lagi, Deddy Corbuzier Malah Pamer Momen yang Bikin Bangga Indonesia: Rekor Dunia!

Hal itu lantas membuat Susi geram, dan ia menilainya sebagai berita bohong.

Setelah disemprot Susi Pudjiastuti,Deddy Corbuzier mengunggah video bersama dengan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu.

Keduanya tampak tengah menikmati makan malam bersama.

Sempat disindir Susi di Twitter lantaran kontennya mengenai ekspor benih lobster yang viral, Deddy menanggapinya dengan hanya tertawa sambil mengaku diomeli Susi di akun media sosialnya.

Baca Juga: Banjir Air Mata Sang Ibunda di Momen Bahagia, Anak Semata Wayang Deddy Corbuzier Akhirnya Mau Kirim Pesan Ini Buat Kalina Ocktaranny

Dalam video berdurasi 12 detik tersebut, Deddy mengatakan bahwa dirinya baru saja dimarah-marahi, sambil mengarahkan kamera ke arah Susi, yang sedang duduk di atas kursi.

Sambil menahan tawa, Deddy mengaku diomeli Susi di Twitter. Meski demikian, ayah satu anak itu mengatakan bahwa Susi adalah orang yang luar biasa.

"@susipudjiastuti saya nunggu dimasakin Steak. Thank you for the dinner last night! (Terima kasih untuk makan malam semalam-red)," tulis Deddy dalam cuitannya.

Tidak diam saja, Susi juga ikut tertawa mendengar pernyataan Deddy tersebut. Ia menyebutkan bahwa Deddy belum mengetahui kemampuannya.

Baca Juga: Ngaku Lebih Tenang Usai Jadi Mualaf, Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Buang Semua Alat Sulapnya Daripada Jual ke Orang Lain: Amit-amit...

Sejak diunggah pada Kamis (10/12/2020), momen pertemuan Deddy dan Susi itu sudah ditayangkan lebih dari 61 ribu kali. Ada seribu lebih yang menekan tanda suka dan puluhan lainnya ikut membagikan ulang.

Tidak sedikit juga yang memberikan tanggapan di kolom komentar. Susi juga ikut berkomentar mengajak Deddy berkunjung ke Pangandaran.

"Memang ilmu komunikasi paling mujarab adalah saling menghormati persepsi masing-masing meskipun berbeda mudah di sampaikan, susah diterapkan, terimakasih atas contoh baik penerapannya Bu," tulis akun @AlbertGani4.

Baca Juga: Terima Lamaran Atta Karena Agamanya Bagus, Aurel Hermansyah Malah Dapat Peringatan Keras dari Deddy Corbuzier: Gue Takutnya Cuma Satu...

"Terima kasih mas dan bu atas pelajaran sosialnya. Satu-satunya obat salah paham ya bertemu, bukan malah nyari orang lain yang sepaham dengan kita untuk melawan orang yang berbeda paham," komentar akun @gamapila.

"Kalau macem-macem, tenggelamin aja, Bu, wkwkwk," tanggapan akun @masyuris.

Sementara akun @riskiqiiii mengatakan, "Om dedy. Ditunggu podcastnya bareng bu susi."

Kini, Deddy Corbuzier menjadi tuan rumah atasPertandingan catur persahabatan antara Grandmaster Catur, Irene Kharisma Sukandar dengan Dadang Subur atau Dewa Kipas.

Pertandingan ini dilaporkansukses besar. Acara yang disiarkan secara langsung dari kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Senin (22/3/2021) itu berhasil menarik jutaan penonton.

Baca Juga: Terawangan Mbak You Terbukti? Masih Suasana Honey Moon, Kalina Ocktaranny Labrak Suaminya Hingga Celine Evangelista Buru-buru Lakukan Ini

"Kita sudah memecahkan rekor live terbesar, dengan jumlah lebih dari satu juta live," kata Deddy di 19 menit awal acara berlangsung, dikutip Kompas.com, Senin (22/3/2021).

Biasanya, ketika melakukan siaran live, penontonnya hanya mencapai 30.000 hingga 50.000. Karena itu Deddy bisa tersenyum lebar ketika melihat acara pertandingan catur itu bisa ditonton sebanyak itu.

"Biasanya sepak bola yang ditunggu-tunggu, kalau ini catur pertandingannya, wah," ucap Deddy. Melalui akun Instagramnya, Deddy menulis tentang keberhasilan acara tersebut.

"REKOR DUNIA!!! REAL LIVE VIEWS 12 MILLIONS. AND GROW... Kalau kita bisa buktikan olahraga catur bisa seperti ini... Kenapa yg lain tidak? Kita pecahkan record DUNIA!," tulis Deddy di akun @mastercorbuzier.

Baca Juga: Tuding Vicky Prasetyo Curi Uang Partai, Angel Lelga Terpojok Saat Mantan Baby Sitter Sebut Fiki Salman Tidur di Kamar yang Sama

Setelah melewati tiga babak, Grandmaster catur Irene berhasil mengalahkan Dewa Kipas 3-0.

Duel antara WGM Irene Kharisma Sukandar dan Dewa Kipas alias Dadang Subur menarik perhatian publik hingga Federasi Catur Dunia (FIDE).

Adapun duel WGM Irene Sukandar vs Dewa Kipas yang difasilitasi lewat kanal YouTube Deddy Corbuzier itu telah berlangsung pada Senin (22/3/2021) sore WIB.

Hasilnya, Irene Sukandar sukses mengalahkan Dadang Subur dalam duel yang dihelat dengan format empat babak tersebut.

Baca Juga: Jauh Hari Sebelum Lamaran Tanpa Keluarga Besar Gen Halilintar, Deddy Corbuzier Ternyata Wanti-wanti Aurel Soal Ini

Irene Sukandar dinyatakan menang dengan skor 3-0. Dia menyapu bersih ketiga babak, baik saat menggunakan bidak putih (2 kali) maupun bidak hitam (1 kali).

Pelaksanaan duel WGM Irene Sukandar vs Dewa Kipas menjadi puncak dari sederet persoalan terkait sepak terjang Dadang Subur dalam situs catur virtual, Chess.com.

Hal itu tampak dari jumlah penonton yang menyaksikan jalannya duel antara Irene Sukandar dan Dadang Subur.

Tercatat, jumlah penonton siaran langsung duel Irene Sukandar kontra Dadang Subur mencapai 1,25 juta pada titik tertinggi (peak viewers). Jumlah itu terbilang fantastis sehingga disorot oleh Federasi Catur Dunia (FIDE).

Baca Juga: Janji Vicky Prasetyo Usai Nikah Jadi Sorotan, Tangis Kalina Ocktaranny Pecah Bawa Kabar Duka di Tengah Hari Bahagia: Mama Sayang Kamu

Lewat unggahan di akun Twitter-nya, FIDE mengumumkan jumlah penonton dari siaran langsung duel persahabatan tersebut.

"Siaran langsung pertandingan catur persahabatan antara Dewa Kipas dan Irene Sukandar mencapai 1.250.000 penonton pada titik tertinggi," demikian pernyataan FIDE.

Jumlah penonton duel Irene Sukandar vs Dewa Kipas terasa semakin fantastis jika dibandingkan dengan jumlah penonton tertinggi pada laman Twitch.

Adapun Twitch merupakan layanan video yang memungkinkan penggunanya mengunggah, menonton, hingga melakukan siaran langsung.

Baca Juga: Akui Settingan, Vicky Prasetyo Ijab Kabul dengan Sekali Tarikan Napas, Anak Semata Wayang Kalina Ocktaranny Jadi Sorotan

Deddy Corbuzier/YouTube

GM Irene menang mudah 3-0 atas Dewa Kipas atau Dadang Subur.

Pada laman tersebut, jumlah penonton tertinggi untuk penyiar catur mencapai 139.185 (berdasarkan TwitchMetrics).

Angka itu jauh di bawah penonton duel Irene Sukandar kontra Dadang Subur yang mencapai 1,25 juta.

Fakta lain menunjukkan bahwa Levy Rozman selaku pemilik akun GothamChess yang berperan di balik viralnya Dewa Kipas hanya mencapai 28.659 penonton pada jumlah tertinggi.

Rata-rata, Levy Rozman mengumpulkan 12.636 penonton setiap melakukan siaran via Twitch.

Baca Juga: Restu Ibunda Atta Halilintar Belum Juga Terucap, Anang Hermansyah Mendadak Mundur Sebagai Wali Nikah Hingga Pasrahkan ke Sosok Berkacamata Hitam Ini

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya