Fotokita.net -Korea Utara selalu membuat penasaran negara-negara Sekutu yang dipimpin oleh Amerika Serikat.
Bukan hanya keputusan sang pemimpin untuk melakukan uji coba senjata nuklir, tetapi juga kehidupan sehari-hari di tengah segala keterbatasan.
Kantor berita KCNA melaporkan bahwa Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mendatangi pembukaan pabrik pupuk untuk memotong pita dan meresmikannya.
Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un baru saja muncul di depan umum menurut laporan media pemerintah Korea Utara.
Media itu juga bercerita orang-orang di pabrik yang bersorak gembira karena Kim akhirnya muncul.
Peristiwa ini terjadi setelah lebih dari 20 hari Kim dilaporkan menghilang, tepatnya pada Jumat (1/5/2020).
Penampilan ini sekaligus menjadi yang pertama sejak Kim memimpin rapat pemerintah pada 12 April silam.
Diktator Korea Utara itu memotong pita di sebuah upacara di pabrik yang berada di sebuah wilayah utara Pyongyang.
Orang -orang yang menghadiri acara itu berteriak 'Hore' dan memuji Kim.
"Hore untuk Pemimpin Tertinggi yang memimpin pawai semua orang untuk mencapai tujuan besar kemakmuran," jelas kabar KCNA.

:quality(100)/photo/2020/05/02/443643277.jpg)
Kim Jong Un Akhirnya Muncul Usai 20 Hari Menghilang
Kim dikabarkan merasa puas dengan sistem produksi pabrik dan memujinya karena berkontribusi pada kemajuan industri kimia dan produksi pangan negara.
Tidak hanya berupa laporan tertulis, media Korut juga merilis sejumlah foto yang menampilkan Kim sumringah diantara para pejabat dan terlihat Kim Yo Jong, adiknya.
Kabar ini seakan mematahkan semua spekulasi yang bergulir selama hampir satu bulan Kim menghilang.
Gambar kanan, citra satelit yang diduga memperlihatkan kapal mewah milik Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Wonsan.
Selama dia absen dari muka publik, para pakar dan pengamat pun juga telah terkecoh dengan kehadirannya kali ini.
Daily NK, media yang dikelola warga Korea Utara yang berbasis di Seoul melaporkan sebuah skenario hasil tulisan ketua Asosiasi Riset Korea Utara yang mungkin bisa menjelaskan kemunculan Kim Jong Un.
Diketahui Daily NK adalah media pertama yang mengabarkan kondisi kritis Kim Jong Un pasca operasi jantung.
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un tersenyum selama kunjungan ke Pabrik Pelumas Chonji
Tapi, banyak yang tahu ternyata Kim Jong Un juga punya sisi baik. Berikut adalah 4 daftar kebaikan Kim Jong Un yang jarang diketahui publik:
- Pernah Mengampuni Pengkhianat
Tapi ternyata tidak semuanya Kim Jong Un juga pernah mengampuni beberapa pengkhianat Korea Utara.
Salah satunya bahkan seseorang berkebangsaan Jepang.
Dia adalah Kenji Fujimoto, mantan pengasuh Kim Jong Un semasa kecil, dan koki sushi Kim Jong il, pemimpin Korea Utara ke-2.
Kenji dianggap berkhianat lantaran melarikan diri dari Korea Utara dankembali ke kampung halamannya di Jepang.
Tapi beberapa tahun kemudian seorang aparat dari Korea Utara datang ke rumahnya di Jepang, dan mengabarkan bahwa ia sudah diampuni.
Ia lalu diundang Kim Jong Un untuk datang ke Istana Korea Utara .
Awalnya Kenji ragu untuk memenuhi undangan, tetapi akhirnya dia datang juga.
Kim Jong Un menerimanya dengan baik, bahkan berterima kasih atas apa yang Kenji lakukan terhadapnya semasa kecil.
Masa kecil Kim Jong Un memang lebih banyak dihabiskan oleh Kenji.
Kenji adalah orang pertama yang mengetahui bahwa Kim Jong Un sudah mulai mencoba rokok saat usianya baru 14 tahun.
Kenji juga kerap ditantang beradu minum minuman keras oleh Kim Jong Un.
- Setia dengan Istri
Kim Il Sung diketahui menikah sebanyak 2 kali, dan memiliki 6 anak dari 2 pernikahannya itu.
Kim Jong Il diketahui memiliki 4 istri yang beberapa kali pernah bergantian menjadi ibu negara.
Tapi Kim Jong Un berbeda.
Sejak kecil dia sudah sangat menjaga jarak terhadap wanita.
Bahkan Kim Jong Un cenderung tidak bisa terlalu akrab dengan wanita.
Pernikahan Kim Jong Un dengan Ri Sol Ju telah berjalan lebih dari 10 tahun, tetapi keduanya jauh dari kabar negatif. Bahkan tidak ada laporan apapun memiliki selir atau semacamnya.
- Tidak Pandang Bulu Soal Korupsi
Para koruptor akan dieksekusi, dan tidak memandang siapa koruptor itu.
Bahkan apabila koruptornya adalah anggota keluarganya, maka tetap akan dieksekusi.
- Kim Jong Un Dukung Islam
Bahkan Kim membebaskan siapa pun untuk menganut agama pilihannya, termasuk Islam.
Bukti jika Kim sangat menerima Islam adalah dibangunnya sebuah masjid yang terletak di salah satu sudut kota Pyongyang.
Tak hanya itu, secara lisan Kim pernah menyinggung jika di negaranya setiap orang bebas memeluk keyakinan tertentu.
”Upaya untuk merusak Korut dengan fitnah adalah tindakan tidak masuk akal termasuk dengan menuduh di Korut tidak ada kebebasan beragama. Itu benar-benar tidak masuk akal. Sepenuhnya, kami menjamin kebebasan berkeyakinan setiap warga negara,” ungkap Kim. (Kompas.com/Sonora)