Sebelum meninggal dunia, Rina Gunawan sempat melakukan diet ketat. Saat ditanya mengenai apakah penyebab dietnya menjadi salah satunya, Teddy Syah menjawab hal tersebut.
"Oh nggak," jawab Teddy Syach lagi.
Teddy Syah kemudian menjelaskan Rina Gunawan meninggal dunia setelah mengalami sesak napas. Jenazahnya saat ini masih berada di rumah sakit.
"Karena sesak napas. Dia di rumah sakit, di ICU ini jenazahnya, ada sekitar semingguan (di ICU)" beber Teddy Syah lagi.
Hingga saat ini pihak keluarga belum mengetahui Rina Gunawan akan dimakamkan di mana.

Potret harmonis keluarga Rina Gunawan dan Teddy Syah
"Belum tahu nih, kita masih mau ngurusin dulu. Kita masih tunggu perintah rumah sakit prosedurnya seperti apa kita tunggu dulu," beber Teddy Syah.
Sebelumnya, Rina Gunawan sempat mencuri perhatian karena penampilannya yang sangat berubah. Rina Gunawan berhasil menjalani program diet melalui online.
Lama tak muncul di layar kaca, Rina Gunawan mengejutkan netizen dengan unggahan penampilannya yang nampak berbeda dari penampilannya sebelumnya.