Follow Us

Bukan Cuma Bikin Susah Orang Miskin, Pandemi Covid-19 Berhasil Lenyapkan Harta Kakak Beradik Ini Senilai Rp 196 Triliun dalam 1 Bulan Saja!

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 25 April 2020 | 19:30
Budi Hartono dan Michael Hartono duduk di pemuncak daftar 10 orang terkaya di Indonesia 2019 versi Forbes.
Kolase Pos Kupang

Budi Hartono dan Michael Hartono duduk di pemuncak daftar 10 orang terkaya di Indonesia 2019 versi Forbes.

Adik Budi Hartono, Michael Hartono tercatat memiliki harta 13 miliar dollar AS atau sekitar Rp 208 triliun, sehingga menempatkannya di posisi ke-86 orang terkaya dunia.

Dikenal sebagai Hartono bersaudara, mereka menjadi pemilik dari perusahaan rokok Djarum dan bank swasta terbesar di Indonesia, Bank BCA.

Baik Djarum maupun BCA menjadi induk dari banyak anak perusahaan. Di luar rokok dan perbankan, Grup Djarum lewat GDP Venture, kini juga berekspansi dalam modal ventura yang banyak berinvestasi pada sejumlah perusahaan startup besar.

Baca Juga: Foto Tunangannya Jadi Pembicaraan, Ternyata Penampilan Jokowi Bikin Terkejut Warganet: Pakai Kacamata dan Berkumis

Mengutip situs GDP Venture, beberapa perusahaan yang disuntik modal oleh GDP Venture antara lain Kaskus, Gojek, tiket.com, Blibli. Perusahaan ventura ini juga berinvestasi pada sejumlah media berbasis online.

Bisnis Hartono Bersaudara juga meluas ke elektronik, mereka adalah pemilik dari produsen pembuat barang-barang elektronik merek Polytron.

WNI lainnya yang masuk dalam daftar orang terkaya di Indonesia versi Forbes antara lain Chairul Tanjung, Martua Sitorus, keluarga Mochtar Riady, Peter Sondakh, dan Murdaya Poo.

Lalu berikutnya Theodore Rachmat, Djoko Susanto, Sukanto Tanoto, Low Tuck Kwong, dan Winarko Sulistyo.

Baca Juga: Disinggung Soal Kumis Tipisnya yang Mirip Ikan Lele, Pedangdut Senior Ini Malah Balas dengan Reaksi yang Mengejutkan Lewat Fotonya: 'Gue Mah Ketawa-ketawa Aja'

Virus corona yang terus menyebar dan harga minyak jatuh membuat bursa saham dunia dan Indonesia anjlok diyakini membuat kekayaan para konglomerat di dunia menurun.

Tak terkecuali kekayaan para taipan Indonesia juga ikut lenyap triliunan rupiah. Salah satu taipan yang kehilangan kekayaan adalah Budi Hartono, pemilik Grup Djarum.

Bloomberg menampilkan Indeks Bloomberg Billionaires yang merupakan peringkat harian orang terkaya di dunia. Salah satunya kekayaan para taipan asal Indonesia.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest