Follow Us

Artis yang Suka Pamer Saldo ATM di Depan Kamera Tak Masuk Daftar Orang Terkaya Indonesia, Kakek yang Miliki Bank Tempat Selebriti Itu Nabung Diam-diam Sukses Tambah Hartanya Rp 32 Triliun Selama Setahun

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 15 Desember 2019 | 09:33
Isi saldo di ATM Uya Kuya
YouTube/ Billy Syahputra

Isi saldo di ATM Uya Kuya

Robert Budi Hartono masih menjadi orang terkaya di Indonesia.

Pemilik Grup Djarum itu per 14 Desember 2019 memiliki kekayaan bersih US$ 16 miliar.

Jumlah itu setara Rp 224 triliun (1 US$=Rp 14.000). Sepanjang tahun ini saja, kekayaan Budi bertambah US$ 2,34 miliar atau Rp 32,76 triliun.

Kini, Budi Hartono menempati urutan ke-80 orang terkaya dunia versi Bloomberg Billionaires Index.

Harga saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA, anggota indeks Kompas100) yang melompat di tahun ini mengerek harta Budi Hartono.

Baca Juga: Sukses Bongkar Saldo ATM Barbie Kumalasari, Kini Uya Kuya Malah Dibikin Kecewa Oleh Raffi Ahmad. Lho, Ada Apa Lagi?

Sekadar catatan, Grup Djarum merupakan pemilik bank swasta terbesar di Indonesia itu.

Jumat (13/12), harga saham BBCA menguat 0,32% menjadi Rp 31.800 per saham. Sejak awal tahun ini, harga saham BBCA sudah naik 22,31%.

Alhasil, nilai kapitalisasi pasar BBCA makin menggembung. Mengutip data RTI, per Jumat (13/12), kapitalisasi pasar BBCA sudah mencapai Rp 784,03 triliun.

Kapitalisasi pasar BBCA merupakan yang terbesar di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Robert Budi Hartono
Forbes

Robert Budi Hartono

Editor : Fotokita

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular