Foto Unik Kucing Caracal yang Dibanderol Rp 150 Juta, Ini Faktanya

Jumat, 04 Juni 2021 | 12:32
Instagram

Foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Berikut fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

Fotokita.net - Ini foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Nah, seperti apa fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

Foto unik kucing caracal memang selalu membuat kita tertarik. Maklum, bentuk telinganya yang mencuat tinggi ke atas, membuat postur wajah kucing caracal tampak menonjol dibanding jenis kucing ras lainnya.

Dengan ciri fisik yang amat menonjol itu, kucing ras ini diberi nama caracal. Sebab, kata caracal berasal dari istilah Turki karakulak, yang berarti "telinga hitam".

Baca Juga: Foto Cantik Regina Kandou yang Disebut Lolos Casting Ikatan Cinta Karena Nama Besar Tantenya, Ini Faktanya

Telinga caracal bisa dibilang adalah bagian tubuh yang paling khas dari kucing caracal, mencuat dan berputar ke segala arah seperti periskop di kapal selam.

Kucing caracal memiliki telinga yang runcing dan besar dengan ujung berwarna hitam serta sebagian bulu telinganya berumbai.

Salah satu keunikan kucing caracal ialah terdapat lebih dari 20 otot di bagian telinganya yang dapat berputar seperti satelit dan berfungsi mendeteksi mangsanya.

Baca Juga: Foto Ustaz Abdul Somad Ditangkap Polisi Beredar, Ini Fakta Sebenarnya

Selain itu, telinganya yang besar itu juga digunakan sebagai alat komunikasi yang akan bergerak atau berkedut apabila mendengar sesuatu.

Kucing caracal merupakan kucing pemburu yang tangguh. Bulu kuning kecokelatannya memudahkannya untuk berkamuflase dan bulu kakinya yang kaku melancarkan aksinya untuk menguntit mangsa.

Selain itu, caracal adalah predator oportunistik, mengejar apa pun yang dapat mereka temukan, termasuk burung, hewan pengerat, luwak, hyrax, bahkan monyet kecil.

Baca Juga: Foto Ustaz Abdul Somad Ditangkap Polisi Beredar, Ini Fakta Sebenarnya

Kaki belakang yang kuat memungkinkan mereka melompat setinggi 10 kaki atau tiga meter dan menangkap burung dengan cakarnya yang tebal dan melengkung.

Bahkan, untuk dapat memburu mangsa, caracal dapat memanjat pohon dan menyembunyikan mangsanya layaknya macan tutul saat berburu.

Kucing caracal merupakan kucing liar yang biasa ditemukan di sebagian besar wilayah Afrika dan Timur Tengah.

Baca Juga: Foto Dewasa Lia Ciarachel, Artis 15 Tahun yang Beri Reaksi Tak Terduga Usai Adegan Ranjangnya Picu Kontroversi

Instagram @caracalishe

Foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Berikut fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

Bulunya berwarna kuning kecokelatan atau kemerahan dan dagunya berwarna putih.

Tak seperti ras kucing lainnya, kucing caracal tumbuh menjadi kucing penjelajah. Ia biasa menjelajahi sabana, gurun, dan hutan.

Di Indonesia, banderol kucing caracal bisa menembus Rp150 juta. Tapi, sebelum kamu berniat memelihara kucing caracal, sebaiknya ketahui dulu fakta unik dan menarik tentang kucing tersebut.

Baca Juga: Pamer Foto Belahan Dada, Salmafina Sunan Ungkap Alasan Tak Hapus Potretnya Saat Masih Berhijab

Instagram

Foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Berikut fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

Melansir dari Africa Freak, Sabtu (29/5/2021), berikut ini fakta menarik tentang kucing caracal.

Kucing caracal dewasa berusia minial 16 bulan sudah aktif secara seksual dan bisa kawin sepanjang tahun.

Kucing betina yang siap kawin akan mengundang pejantan dengan cara mengencingi wilayah atau area tertentu.

Baca Juga: Foto Ustaz Abdul Somad Ditangkap Polisi Beredar, Ini Fakta Sebenarnya

Instagram @caracalishe

Foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Berikut fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

Kemudian pejantan akan menelusuri lokasi si betina. Proses hamil kucing betina selama 2,5 bulan dan dapat melahirkan tiga sampai enam anak kucing.

Di awal kelahirannya, anak kucing caracal akan mengalami buta dan tuli selama 10 hari atau sampai gigi serinya tumbuh dan terlihat.

Kucing betina membesarkan anak kucing tanpa bantuan dari kucing jantan dan merawat anak kucing selama empat sampai enam bulan hingga akhirnya dilepasliarkan pada usia delapan sampai 10 bulan.

Baca Juga: Foto Pelesir di Dubai Banjir Pujian, Anang Hermansyah Ternyata Pakai Kamera Lawas Harga Segini

Predator ini hidup hingga berumur sekitar 12 tahun di alam liar.

Kucing caracal dapat lari dengan kecepatan 60 meter.

Baca Juga: Rumah Rp 8 Miliar Ditolak Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan: Senyum Mu Anugrah Untuk Aku

Instagram @caracalishe

Foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Berikut fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

Dengan teknik berburu yang sama seperti kucing lainnya, kucing caracal tidak memiliki simpanan energi yang banyak sehingga salah satu trik berburu yang paling apik ialah menguntit mangsanya, lalu menerkamnya.

Kucing caracal dapat bertahan hidup tanpa minum dalam jangka waktu yang lama.

Baca Juga: Foto Menakjubkan Gerhana Bulan Total, Ternyata Ini Faktanya Disebut Super Blood Moon

Hal ini karena kucing caracal memiliki sistem penyimpanan air yang baik dan kemampuan dalam memeras sisa-sisa cairan pada makanan untuk diubah menjadi energi agar tidak dehidrasi.

Hal ini juga memungkinkannya untuk melakukan perjalanan jarak jauh melintasi gurun di cuaca kering serta gersang sembari mencari makanan.

Baca Juga: Foto Harun Al Rasyid, Penyelidik KPK yang Paling Diwaspadai Firli Bahuri, Ini Fakta Sebenarnya

Instagram

Foto unik kucing caracal yang ternyata dibanderol Rp 150 juta. Berikut fakta-fakta menarik dari kucing pemburu ini.

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya