Follow Us

Wow, Kamera 3D dalam Hape G8 ThinQ Bakal Lebih Keren Daripada FaceID

David Novan Buana - Jumat, 08 Februari 2019 | 15:32
Kamera 3D dengan teknologi dari Infineon akan melengkapi smartphone LG G8 ThinQ.
lgnewsroom.com

Kamera 3D dengan teknologi dari Infineon akan melengkapi smartphone LG G8 ThinQ.

Fotokita.net - LG berencana memamerkan hape andalan terbaru mereka, G8 ThinQ di event peluncurannya pada 24 Februari 2019.

Sayangnya, pihak LG masih menutup agak rapat informasi lebih jauh soal spesifikasi hape baru ini. Memang sih ada sedikit bocoran data teknisnya. Salah satunya, kamera 3D yang ada di sana sudah dijabarkan terlebih dahulu.

Tidak hanya itu saja, kamera 3D tersebut tampaknya akan lebih baik bila dibandingkan dengan kamera 3D lain seperti FaceID dari Apple.

Baca Juga : Yuk Bedah Spesifikasi LG V40 ThinQ, Hape dengan 5 Kamera Sekaligus

Kamera 3D yang digunakan oleh G8 ThinQ menggunakan teknologi sensor gambar yang dibuat oleh Infineon.

Diberi nama Time of Flight, kamera 3D ini dikatakan LG mampu memberikan fitur pengenalan wajah yang saat ini sedang populer di kelas smartphone premium.

Kamera dengan teknologi dari Infineon tersebut berada di bagian depan, sehingga penggunanya nanti bisa dengan mudah membuka kunci smartphone dengan memperlihatkan muka, seperti pada FaceID.

Tidak hanya untuk pengenalan muka saja, kamera ini juga mampu menggunakan fitur yang canggih seperti Augmented Reality.

Baca Juga : Yuk Kita Intip Cara Kerja Hape 16 Lensa yang Dipatenkan oleh LG

Sedangkan untuk pengguna yang suka selfie, kamera 3D ini mampu memberikan gambar yang lebih baik di semua kondisi cahaya.

Menariknya, LG mengatakan kamera 3D ini mampu gunakan tenaga yang lebih sedikit bila dibandingkan dengan solusi kamera 3D lain, seperti pada FaceID dari Apple.

Pada FaceID, Apple menggunakan teknologi yang mirip dengan Kinect di console game Xbox 360; kamera akan melepaskan ribuan titik laser ke obyek, kemudian mendeteksi distorsi laser untuk menentukan posisi dan bentuk obyek.

Source : nextren.grid.id

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest