Foto Jennifer Gates NIkah dengan Pria Muslim Tersebar Luas, Bill Gates Buka Suara Putrinya Disebut Sudah Mualaf

Senin, 18 Oktober 2021 | 09:18
Instagram

Saat Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

Fotokita.net - Foto putri Bill Gates, Jennifer Gates menikah dengan pria muslim tersebar luas di media sosial. Pendiri Microsoft ini buka suara saat putrinya disebut sudah mualaf.

Jennifer Gates resmi menikah dengan pria muslim asal Mesir, Nayel Nassar pada Jumat (15/10/2021). Upacara pernikahan diadakan secara Islam di perkebunan Gates di New York, Amerika Serikat.

Sekitar 300 tamu undangan menghadiri pernikahan putra pendiri Microsoft tersebut. Jennifer Gates dan Nayel Nassar juga mengundang band Inggris Coldplay untuk tampil di pernikahan mereka.

Dari pernikahan ini, publik penasaran dengan agama yang dianut Jennifer Gates. Banyak netizen yang bertanya, apakah putri miliader dunia yang tercatat sebagai lulusan Stanford University itu sudah mualaf?

Terlebih lagi, foto Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim sudah tersebar luas di media sosial. Rupanya, Bill Gates pernah buka suara terkait putrinya yang disebut sudah mualaf itu.

Baca Juga: Akhirnya Bocor Foto Putri Bill Gates yang Nikah dengan Pria Muslim, Ternyata Suaminya Punya Prestasi Mentereng

Pada tahun 2018, Bill Gates dirumorkan berpindah agama. Banyak netizen yang bertanya, benarkah Bill Gates, pendiri utama Microsoft, telah masuk Islam? Rumor ini sudah berembus kencang pada masa itu.

Pemicunya, sebuah video viral yang mengklaim bahwa Bill Gates telah memeluk Islam. Namun, melihat dari dekat mengungkap kebenaran tentang perubahan keyakinan Gate yang dikabarkan.

Pertanyaan netizen seantero jagat akhirnya terjawab. Bill Gates belum menjadi mualaf. Pria yang ditampilkan dalam video tersebut bukanlah Gates. Ya, pria itu terlihat memeluk Islam dengan memberikan kesaksian bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan Muhammad adalah utusannya. Sangat jelas bahwa pria yang terlihat dalam video tersebut bukanlah Bill Gates.

YouTube

Bill Gates yang dirumorkan sudah mualaf.

Foto pria yang diduga Bill Gates saat bersama beberapa orang Arab itu dapat kita lihat di halaman ini. Foto yang berasal dari tangkapan layar dari video viral yang menyebut Bill Gates sudah memeluk Islam tersebar luas di media online.

Desas-desus serupa tentang Gates beredar di tahun 2005. Namun, itu ternyata hanya berita palsu saat itu juga. Pada tahun 2018, rumor Bill Gates masuk Islam makin kencang karena putri Bill Gates, Jennifer Katharine Gates mulai dilaporkan berkencan dengan seorang pria Muslim Mesir bernama Nayel Nassar. Kini, foto Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim menjadi kenyataan.

Baca Juga: Ramalannya Soal Virus Corona Kini Jadi Terbukti, Sosok Orang Terkaya Ini Ditangkap Kaki Tangan Donald Trump Gara-gara Uji Coba Vaksin Ilegal: Ternyata Begini Faktanya

Instagram

Saat Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

Dalam sebuah wawancara dengan majalah Rolling Stone, Bill Gates mengungkapkan bahwa sebagian dari inspirasi untuk membantu orang lain didasarkan pada prinsip-prinsip agama. Dia mengatakan kepada majalah itu (pertanyaan tentang iman ada di halaman lima wawancara dalam majalah Rolling Stone).

Bill Gates mengatakan, "sistem moral agama, menurut saya, sangat penting. Kami telah membesarkan anak-anak kami dengan cara yang religius; mereka pergi ke gereja Katolik tempat Melinda pergi dan saya ikut di dalamnya."

Bill Gates melanjutkan, "saya sangat beruntung, dan karena itu saya berhutang untuk mencoba dan mengurangi ketidakadilan di dunia. Dan itu semacam keyakinan agama. Maksud saya, itu setidaknya keyakinan moral."

Meskipun Bill Gates mengatakan dia setuju "dengan orang-orang seperti Richard Dawkins bahwa umat manusia merasa perlu untuk mitos penciptaan," keyakinan Gate sendiri tentang Tuhan tampaknya lebih bernuansa, "Tetapi misteri dan keindahan dunia sangat menakjubkan, dan tidak ada penjelasan ilmiah tentang bagaimana hal itu terjadi. Untuk mengatakan bahwa itu dihasilkan oleh angka acak, sepertinya, Anda tahu, semacam pandangan yang tidak ramah [tertawa]. Saya pikir masuk akal untuk percaya pada Tuhan, tetapi keputusan apa dalam hidup Anda yang Anda buat berbeda karena itu, saya tidak tahu”

Baca Juga: Jadi Filantropis Paling Royal di Sektor Kesehatan, Orang Terkaya Sejagat Ini Berikan Solusi untuk Atasi Wabah Covid-19

Instagram

Saat Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

Nah, itu sebabnya, ketika Jennifer Gates menerima pinangan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen kembali bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

Sebelum menikah secara resmi dengan Nassar, pada Januari 2020 Jennifer Gates mengumumkan pertunangannya dengan Nayel Nassar melalui media sosial Instagram.

“Nayel Nassar, kamu berbeda dari yang lain. Benar-benar mengejutkan saya minggu ini, mengejutkan saya di tempat yang paling berarti untuk salah satu dari banyak gairah yang kami bagikan. Saya tidak sabar untuk menghabiskan sisa hidup kami untuk belajar, tumbuh, tertawa, dan mencintai bersama. Ya, jutaan kali lipat. AHH!!!” tulis Jennifer saat itu, dikutip Hops.ID, 17 Oktober 2021.

Melihat anaknya memutuskan menikah dengan pria muslim, Bill Gates pun memberikan reaksinya. Di kolom komentar yang diunggah Jennifer, Bill Gates tampak senang anaknya akan menikah dengan Nassar.

Baca Juga: Foto Bos Indomaret Yan Bastian Diunggah, Korban Meninggal Tertimpa Kontainer Dikenal Punya Sifat Unik Ini

Instagram

Saat Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

“Saya sangat senang! Selamat @jenniferkgates dan @nayelnassar,” komentar Bill Gates mengutip Siasat Daily. Dari jawaban itu, Bill Gates tampak begitu senang punya menantu seorang Muslim.

Rupanya Bill Gates tidak secara tegas mengatakan putrinya sudah menjadi mualaf. Dia hanya memberikan restu terhadap pernikahan Jennifer Gates dan Nayel Nassar yang digelar dengan tata cara Islam.

Dalam forum Qoura, netizen masih penasaran dengan agama yang dianut putri Bill Gates, Jennifer Gates. Mereka banyak mendiskusikannya, namun tak ada satu pun jawaban resmi yang berhasil didapatkan dari keluarga miliarder dunia itu.

Kini, di hari pernikahan putrinya, Bill Gates tampak hadir bersama mantan istrinya, Melinda Gates. Mereka tampak senang melihat putra mereka melangkah ke tangga pernikahan. Bill dan Melinda juga terlihat menemani Jennifer berjalan ke pelaminan.

Baca Juga: Nekat Terima Tawaran Foto Erotis, Karir Artis Cantik Ini Langsung Hancur, Kini Cuma Dapat Peran Pembantu

Instagram

Saat Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

Jennifer memulai hubungan dengan Nayel Nassar pada tahun 2017. Nayel Nassar sendiri adalah seorang pengusaha sekaligus penunggang kuda ulung, serta sesama lulusan Stanford University.

Kemudian, Jennifer mengumumkan pertunangannya dengan Nassar pada Januari 2020, yang terjadi saat keduanya melakukan perjalanan ski.

Setelah Jennifer menerima lamarannya, Nassar tampak sangat senang. Ini dibagikan oleh Nassar melalui Instagram-nya.

“DIA MENGATAKAN YA!! Saya merasa menjadi pria paling beruntung (dan paling bahagia) di dunia saat ini. Jenn, kamu adalah segalanya yang bisa aku bayangkan dan banyak lagi. Aku tidak sabar untuk terus tumbuh bersama melalui perjalanan yang disebut kehidupan ini, dan aku tidak bisa membayangkan hidupku tanpamu lagi. Mencintaimu lebih dari yang bisa kau bayangkan, dan terima kasih telah membuat setiap hari terasa seperti mimpi bagiku. Ini selamanya!"

Baca Juga: Terpesona Senyum Sang Artis Cantik, Jenderal Kopassus Ini Rela Ingkari Janji Hingga Dapat Telepon Mabes TNI Berkali-kali: Saya Pusing Juga

Instagram

Saat Jennifer Gates menikah dengan pria Muslim asal Mesir, Nayel Nassar, netizen bertanya-tanya, apakah putri Bill Gates sudah mualaf?

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya