Fotokita.net - Ria Ricis sudah menjadi YouTuber sejak pertengahan 2015. Cuma dalam waktu sekitar tiga tahun, Ria Ricis sukses mendapatkan penghasilan Rp 43 miliar per tahun.
Pada tahun 2019, pendapatan Ria Ricis dari YouTube sempat mengalahkan penghasilan Raditya Dika.
Padahal, Ria Ricis sebelumnya mengaku tak pede menjadi seorang YouTuber, yang harus tampil terus-menerus di depan kamera.
Ria Ricis sendiri tak menyangka bahwa dirinya sukses di YouTube, lantaran saat kecil dirinya mengaku tak memiliki cita-cita.
"Ketika orang-orang waktu kecil pengin jadi dokter, pengen jadi polisi atau apa, kalau aku malah nggak tau. Kalau orang tanya 'mau jadi apa?' Pasti aku jawab 'nggak tau'," kata Ria Ricis..
Kesuksesannya tersebut bermula dari media sosial hingga kini merambah ke YouTube.
"Awal mulanya sebenernya aku tuh berangkatnya dari instagram, aku lebih ke selebgram terus jalan setahun baru ke YouTube tahun 2015 tengah," ungkap Ria Ricis.
Berkat dukungan rekan-rekannya, Ria Ricis pun mulai mencoba masuk ke ranah YouTube.
Meski begitu, dirinya mengaku tak banyak andil dibanding teman-temannya dalam pembuatan video YouTube.
Hal tersebut lantaran dirinya masih merasa tidak percaya diri.
"Itu sebenernya masih sama teman-teman aku yang lama sih, jadi emang mereka mempercayai aku untuk 'ayo kamu bisa di Youtube,' awalnya aku juga kaya 'ah nggak ah, nggak bisa nggak pede,' terus akhirnya ngejalanin, temen-temen yang ngejalanin akunya yang ibarat sumbang diri doang, sumbang badan," ungkap Ria Ricis.
Seiring berjalannya waktu, akhirnya wanita kelahiran Batam ini serius untuk tejun ke YouTube.
Atta Halilintar dan Ria Ricis raih Diamond Play Button dari Youtube
Dirinya menemukan passion dan merasa nyaman berkarier dalam membuat video.
"Akhirnya jelang 6 bulan, setengah tahun, baru aku berkecimpung bahwa ternyata di YouTube itu kita bisa jadi diri sendiri, justru kita bisa mengatur diri sendiri, bisa bikin dunia sendiri, semua kita atur dan buat sendiri, dan ternyata YouTube adalah duniaku yang baru dan sampai sekarang YouTube masih jadi jati diriku yang sebenernya," ungkap Ria Ricis.
Melihat kesuksesan Ria Ricis, artis sinetron kondang Tanah Air Baim Wong mulai memberanikan diri terjun ke platform YouTube.
Baim Wong mulai membuat channel Baim Paula sejak tahun 2016.
Saat awal membuat konten YouTube, Baim Wong mendapat rekomendasi pemakaian kamera yang mumpuni dari tim Ria Ricis dan Raditya Dika.
Ria Ricis mendorong Baim Wong untuk menggunakan kameraSony RX 100 Mark V.
Jadilah, kameraSony RX 100 Mark V sebagai alat ngevlog yang pertama kali digunakan Baim Wong di dunia YouTube.
Kamera yang pertama kali digunakan oleh Baim Wong untuk ngevlog adalah Sony RX 100 Mark V.
Wajar saja jika Ria Ricis beri rekomendasi kamera seharga Rp 15 juta ini ke Baim Wong. Maklum,kamera ini mewarisi sensor gambar tipe 1.0 dari seri RX100, dan ditingkatkan dengan autofokus sangat cepat 0,05 detik3.
Kamera ini punya AF 315 titik untuk cakupan deteksi fase paling komprehensif di dunia1 untuk kelas ini.
Kamera ini bisa melakukan pengambilan gambar kontinu hingga 24 fps4 dengan pelacakan AF/AE, serta kemampuan merekam film 4K yang memukau.
Jadi bolehlah buat bikin video konten YouTube.
Selain Baim Wong, Ria Ricis kembali memberikan rekomendasi kamera pada tahun 2020.
Tapi kali ini, Ria Ricis benar-benar membeli kamera untuk dipakai bikin konten vlog.
Pria yang beruntung dapat kamera dari Ria Ricis adalah Harris Vriza.
Seperti diketahui,Harris Vriza adalah anggota Trio Gesrek dan sahabat Rizky Billar dan Ady Sky berulang tahun yang ke-27 pada 24 November 2020.
Harris Vriza memeluk Gold Play Button yang didapatkannya setelah memiliki 1 juta lebih pengikut di Youtube.
Pada Rabu 25 November 2020, Ria Ricis memberikan kejutan buat Harris Vriza. Maklum, adik Oki Setiana Dewi itu sampai rela bikin kejutan buat Harris lantaran keduanya dikabarkan sedang menjajaki hubungan yang lebih serius.
Diakui Ricis, ia sempat kebingungan saat hendak memberikan hadiah ini untuk Harris.
"Nanya ama tim, nanya ama yang lain dia kayaknya lagi butuh kamera deh, semoga terpakai ya Anda kan konten kreator sekarang," kata Ricis saat ditemui usai melangsungkan pesta di kawasan Kemang, Rabu (25/11/2020).
Ia menambahkan memberikan kamera lantaran tim Harris kerap menggunakan kamera milik Ricis meskipun mereka memiliki kamera sendiri.
"Gue punya, cuma si Vian, tim gue punya kameranya selama ini pakai kamera punya dia (Ricis)," timpal Harris.
"Ini yang hari ini udah kerja keras, tuh. perlengkapan-perlengkapan" Kata Eicis.
"Jadi ini tuh perlengkapan buat gue bikin vlog kan?" timpal Harris sambil membuka bingkisan tersebut.
Harris Vriza mendapatkan hadiah dari Ria Ricis
"Iya, jadi kado hari ini adalah perlengkapan buat syuting konten Harris Virza" Imbuh Ricis.
Ricis juga menceritakan kalau alasan memberikan kamera lantaran tim Harris kerap menggunakan kamera milik Ricis meskipun mereka memiliki kamera sendiri.
"Iya dia gak punya kamera, dia minjem mulu. Iya makanya. Dia sering banget minjem kamera kalau mau syuting," kata Youtuber satu ini.
Ricis juga memberikan harapan kepada Harris, semoga seperangkat alat vlog tadi bisa bermanfaat untuknya.
Dengan diberikannya beberapa kamera ini Ricis pun berharap Harris jadi lebih semangat untuk membuat konten-konten di YouTube.
"Kita nggak bisa maksa seseorang untuk rajin a,b,c,d semua tergantung kemauan dia sendiri jadi mungkin ke depannya lebih semangat untuk ngejalanin kegiatan ke depannya," pesan Ricis.
"Harus dong masa udah dikasih kamera gini disia-siain, ini sangat berguna," ujar Harris.
Meski tak secara langsung unboxing kado kamera dari Ria Ricis, Harris Vriza sempat keceplosan menyebut merek Canon.
Kamera mirrorless Canon yang jadi favorit YouTuber adalah Canon M50.
Bahkan,Baim Wong menganjurkan YouTuber pemula untuk menggunakan Canon M50. Harga barunya sekitar Rp 8-9 juta.
Kok begitu ya?
Alasannya adalah karena kamera ini ringan dan nyaman untuk dipakai.
Saking sukanya sama kamera ini, Baim Wong sampai punya 2 dengan warna berbeda, hitam dan putih.
Saat ngevlog, Baim dan Paula membawa kamera ini sendiri-sendiri.
Nah, mantul kan?
Baca Juga: Disebut 3 Kali Nikah, Sosok Istri Pertama Ustaz Abdul Somad Terungkap, Siapa yang Menjodohkan?
Baim Wong menganjurkan YouTuber pemula untuk menggunakan Canon M50.
(*)