Fotokita.net– Selebriti lawas Dorce Gamalama membuat publik heran dengan keinginannya menjadi sopir Raffi Ahmad.
Rupanya, keinginan dia menjadi seorang sopir untuk mewujudkan wangsit yang didapatnya saat bulan Ramadhan kemarin.
Dorce juga rela untuk tidak digaji dengan perkejaannya sebagai sopir. Selain itu, Dorce pun menepis anggapan publik soal panjat sosial (pansos) dengan Raffi Ahmad.
Tak lagi terdengar gaungnya di dunia hiburan Tanah Air, pelawak sekaligus presenter kawakan Dorce Gamalama tiba-tiba menjadi perbincangan panas di media sosial.
Tiada angin tiada hujan, Dorce Gamalama mendadak mengungkap keinginannya untuk bekerja pada Raffi Ahmad melalui Instagram pribadinya.
Tak tanggung-tanggung, Dorce Gamalama bahkan merajuk agar bisa menjadi sopir Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
"Dari mulai puasa, saya SMS-an sama Raffi, dibales Alhamdulillah. Saya bilang 'Fi, bunda mau kerja sama kamu deh, jadi sopir' tapi Raffi kayak enggak percaya gitu. Aku sih serius, bener deh, pengen kerja sama Raffi.
Raffi orangnya baik, aku bisa bawa mobil, Raffi kan mobilnya banyak," ujar Dorce Gamalama. Waktu itu Raffi sempet bilang 'Ya bun, ntar aku ngomong sama istri ku ya' terus aku bilang 'iya'.
Sampai sekarang ini kayaknya aku penasaran banget, kenapa si Raffi enggak mau terima aku sebagai sopir?

:quality(100)/photo/2020/06/11/1040878760.jpg)
Netizen menuding Dorce Gamalama menjadi sopir hanya demi konten, begini tanggapan Raffi Ahmad.
Insya Allah aku enggak nyolong, aku jujur, aku amanah mudah-mudahan.Aku betul-betul bisa sama Raffi sebagai sopir. Mau seminggu, sebulan, atau selamanya juga enggak apa-apa.
Aku mengabdi sama Raffi, Insya Allah," kata Dorce Gamalama dikutip dari unggahan Instagram miliknya @dg_kcp pada Sabtu (6/6/2020) lalu.
Pucuk dicinta ulam pun tiba, niatan Dorce Gamalama untuk bekerja pada Raffi Ahmad akhirnya dikabulkan suami Nagita Slavina itu.
Namun, baru sehari jadi sopir Raffi Ahmad, Dorce Gamalama sudah berani menegur sang presenter.
Dilansir laman TribunStyle pada Rabu (10/6/2020) dari YouTube Rans Entertainment, Raffi kala itu mengundang Dorce ke rumahnya untuk berbincang-bincang.
Bahkan Raffi pun mengaku sudah menyiapkan kamar untuk Dorce!
Dorce, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Sumber: Youtube)
"Bunda kalau tidur sini udah aku siapin kamar, ini buat bunda," ujar Raffi sambil menunjukkan sebuah kamar di lantai bawah.
Diketahui kamar tersebut disebut sebagai 'kamar hijau' oleh penghuni rumah Raffi dan sempat dijadikan lokasi prank untuk Nagita.
Dorce pun menghampiri kamar tersebut untuk melihat kondisi kamarnya.
Tak sungkan Raffi mengajak Dorce untuk melihat-lihat kamarnya bersama Nagita.
"Nanti Bunda main-main ke kamarku di atas mau gak?" tanya Raffi.
Tanpa pikir panjang, Dorce pun langsung menolaknya.
"Gak usah, kamar itu satu saya nasihatin sama kamu. Jangan kamu masukin orang kamar orang lain," ujar Dorce.
Raffi pun mengaku sudah banyak orang yang sempat melihat kamarnya.
"Udah banyak banget, bunda mau ke kamar aku?" ujar Raffi.
Dorce pun langsung menegur sekaligus menasihati Raffi Ahmad.
"Gak mau, saya menganut adat yang kata orang tua saya jangan pernah masuk ke kamar orang sekalipun disuruh karena itu privasi iya kalau dia seneng sama kamu kalau dia gak seneng sama kamu nanti kamu diapa-apain," pungkas Dorce.
Keinginan artis senior menjadi sopir Raffi Ahmad akhirnya terwujud, dan mulai bekerja sejak Rabu (10/6/2020) kemarin.
Namun, Dorce tidak mengetahui sampai kapan dia akan menjadi sopir Raffi Ahmad.
“Saya enggak tahu sampai kapan (jadi sopir Raffi Ahmad), tapi yang pasti saya kepengin Gigi bosen sama saya, baru saya keluar. Kalau enggak bosen saya enggak keluar,“ ucap Dorce Gamalama di studio kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu.
Meski demikian, selama menjadi sopir Raffi Ahmad, Dorce juga mengakui mendapat fasilitas mulai dari kamar hingga Nagita sendiri yang membuatkannya makanan.
“Kamar keren, kolam renang makan sesukanya, malah makanan yang masak bos saya Gigi, Gigi masakin untuk saya,” kata Dorce lagi.
Sejauh ini, Dorce pun senang dengan pekerjaan barunya sebagai sopir.
Terkait dengan nasib sopir lamanya, Raffi Ahmad menyebut masih bekerja. Dia mengatakan Dorce hanya menjalankan wangsitnya dalam beberapa hari ke depan.
“(Sopir lama) enggak nganggur, di rumah saja. Bunda juga mungkin dua, tiga hari enggak lama- lama juga. Bunda hanya realisasikan wangsitnya saja,” kata Raffi Ahmad di studio kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (10/6/2020).
Sementara itu, mengenai jam kerja Dorce Gamalama, Raffi Ahmad memberikan kebebasan waktu.
“Bebas aja (jam kerjanya), Bunda bukan sopir kerja, dia nyopirin saja, lagi iseng nganterin sekalian di gaji juga nggak, wangsitnya seperti itu,” ucap Raffi Ahmad menambahkan.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle dengan judul BARU Kerja di Rumah Raffi Ahmad, Dorce Gamalama Tegur Suami Nagita Slavina karena Diajak Masuk Kamar
(*)