Fotokita.net - Pada akhir pekan 21 - 22 September 2019, tercatat sekitar 30 ribu pengunjung memadati obyek wisata Gunung Luhur, Lebak, Banten.
Mereka datang dari berbagai tempat baik di Kabupaten Lebak maupun luar kota dan provinsi seperti Tangerang, Bogor, Jakarta hingga Lampung. Banyaknya wisatawan yang datang juga menyebabkan jalur ke puncak Gunung Luhur macet total.
Pengelola Gunung Luhur, Sukmadi, mengatakan macet kendaraan hingga mencapai 7 kilometer.

:quality(100)/photo/2019/09/23/3722181948.jpg)
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.
Menurut Sukmadi, jumlah kunjungan pada minggu ini menciptakan rekor baru. Sebelumnya, jumlah pengunjung hanya mencapai sekitar 3000 pengunjung pada akhir pekan, atau paling banyak 10 ribu pengunjung setiap bulannya.
Obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur dipadati puluhan ribu pengunjung. Mereka datang lantaran penasaran melihat hamparan awan yang viral di media sosial belakangan ini.
Wisatawan memadati spot - spot strategis untuk melihat hamparan awan di ketinggian 901 Mdpl.
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.
Awan hanya akan muncul pada pagi hari yakni mulai pukul 05.30 WIB hingga 08.00 WIB.
Negeri di Atas Awan Gunung Luhur ditemukan seorang pekerja yang sedang memperbaiki jalan provinsi.
Pekerja itu tengah memperbaiki jalan yang menghubungkan Lebak Utara dan Selatan pada Sepember 2018. Tak lama, keindahan panorama pun menyebar ke media sosial hingga kemudian menjadi viral hingga kemudian membuat banyak orang penasaran.
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.
Setelah ramai dikunjungi wisatawan, Pemerintah Provinsi Banten membangun akses jalan ke kawasan wisata Gunung Luhur. Hal tersebut dilakukan untuk memudahkan para wisatawan yang ingin datang.
Gubernur Banten Wahidin Halim mengatakan, pengerjaan halan ke Gunung Luhur merupakan bagian dari pembangunan jalan ruas Citorek-Warung Banten.
Ia mengatakan, hadirnya jalan yang memadai makin mendukung tumbuhnya wisatawan yang ingin berkunjung
Diberitakan, Jumat(20/9/2019), Pemerintah Kabupaten Lebak tengah mengajukan sebagian wilayahnya sebagai Geopark Nasional, termasuk lokasi wisata Negeri di Atas Awan.
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya mengatakan, geopark tersebut benama Bayah Dome. Wilayah tersebut meliputi pesisir Pantai Sawana di selatan Kabupaten Lebak hingga ke kawasan utara.
Adapun sebagian besar obyek wisata di dalam Geopark Bayah Dome berada di dalam Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS).
Oleh karena itu, perlu izin khusus untuk mengelola pariwisata tersebut lantaran termasuk dalam zona rimba dan konservasi.
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.
Namun untukGunung Luhur, pihaknya sudah melakukan MoU dengan Kementerian LHK dan TNGHS dan mendapatkan izin pengelolaan kawasan menyusul direvisinya status zona rimba menjadi zona pemanfaatan.
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur pada Minggu (22/9/2019 betul-betul banyak bikin kecewa wisatawan.
Sejak viral di media sosial Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu wisatawan.
Kondisi ini membuat banyak wisatawan yang gagal menuju puncak di ketinggian. Mereka yang awalnya ingin menikmati hamparan awan harus gigit jari bahkan putar balik kendaraan.
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.
(Kompas.com/ACEP NAZMUDIN) Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral di Media Sosial, Puluhan Ribu Pengunjung Padati Negeri Atas Awan Gunung Luhur"
Suasana di obyek wisata negeri di atas awan Gunung Luhur, Minggu (22/9/2019). Sejak viral di media sosial, Gunung Luhur di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, dipadati pengunjung hingga mencapai rekor 30 ribu pengunjung pada akhir pekan.