Follow Us

Foto Pelat Mobil Rachel Vennya Jadi Sorotan, Ternyata Warga Bisa Pesan Pelat Nomor RFS, Ini Daftar Harganya

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 24 Oktober 2021 | 07:34
Foto pelat nomor mobil milik Rachel Vennya sudah terlanjur menjadi sorotan gegara memakai kode RFS.
TVRI

Foto pelat nomor mobil milik Rachel Vennya sudah terlanjur menjadi sorotan gegara memakai kode RFS.

Fotokita.net - Foto pelat mobil milik selebgram Rachel Vennya jadi sorotan publik lantaran menggunakan pelat nomor berkode RFS. Akibatnya, foto pelat nomor mobil Rachel Vennya viral. Ternyata warga bisa pesan nomor RFS. Ini daftar harganya.

Rachel Vennya memenuhi panggilan polisi terkait kabar dirinya kabur dari karantina di Wisma Atlet RSDC Pademangan, Jakarta. Rachel Vennya mendatangi Polda Metro Jaya bersama kekasihnya, Salim Nauderer pada Kamis (21/10/2021) pukul 14.15 WIB.

Awalnya, mobil mengantarkan Rachel Vennya tampak biasa-biasa saja. Sang selebgram datang dengan menumpangi mobil Toyota Vellfire dengan pelat nomor B-777-RVN.

Ketika pemeriksaan maraton yang memakan waktu 9 jam itu kelar, Rachel Vennya dan Salim Nauderer dijemput mobil Toyota Vellfire warna hitam berpelat B-139-RFS. Tidak diketahui apakah kedua mobil tersebut mobil yang berbeda atau mobil yang sama.

Pelat nomor mobil yang menjemput Rachel Vennya pulang dari Polda Matero Jaya itu yang kemudian menjadi sorotan. Foto pelat mobil Rachel Vennya curi perhatian gegara menggunakan pelat nomor dengan kode RFS, yang banyak diketahui dipakai pejabat negara. Ternyata warga bisa pesan pelat nomor RFS. Ini daftar harganya.

Baca Juga: Foto Rachel Vennya Datangi Polda Metro Tersebar Luas, Terkuak Identitas Anggota Pasukan Khusus yang Bantu Kabur Kekasih Salim Nauderer

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan jika pelat B-139-RFS itu adalah milik Rachel Vennya.

"Jadi, kalau dari database ranmor yang ada di kita, B-139-RFS itu memang betul kepunyaan Rachel Vennya," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jumat (22/10/2021).

Sambodo mengatakan pelat tersebut bukan nopol khusus pejabat. Sambodo kemudian mengungkapkan pelat nomor tersebut tidak seharusnya ada pada mobil Alphard warna hitam. "Jadi itu bukan nomor khusus, itu nomor biasa karena itu tiga angka," katanya.

Rencananya, Rachel Vennya bakal dimintai keterangannya terkait pelat nomor mobilnya tersebut pada Senin, 25 Oktober 2021.

"Kita panggil klarifikasi aja. Kecuali kalau kendaraan ini terlibat kecelakaan atau tabrak lari baru kita jemput. Tapi ini rencana kita akan klarifikasi hari Senin," tutur Argo Wiyono.

Baca Juga: Seminggu Puasa Pamer Foto Endorse, Rachel Vennya Kicep Diancam Pidana Kapolda Metro Jaya: Sumpah Aku Malu Banget

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest