Follow Us

Foto Serangan Israel di Al-Aqsa Dikutuk, Begini Cara Soeharto Akali Pembelian Jet Tempur Skyhawk dari Negeri Yahudi

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 12 Mei 2021 | 17:41
Bentrokan Palestina-Israel kembali terjadi di sekitar Masjid Al-Aqsa.
AP/Mahmoud Illean via CNN Indonesia

Bentrokan Palestina-Israel kembali terjadi di sekitar Masjid Al-Aqsa.

A-4-Skyhawk
Wikipedia

A-4-Skyhawk

Setelah beberapa dekade, operasi Alpha baru terkuak. Kerjasama militer, teknologi, dan intelijen yang menggunakan dana besar ini baru terbuka ke publik setelah lama tertutup kabut gelap.

Letjen TNI (Purnawirawan) Rais Abin, mantan panglima pasukan perdamaian PBB di Timur Tengah, mengungkap ke publik.

"Secara politik aneh kalau kita jual beli dengan Israel. Sementara, pesawat yang dibutuhkan di situ, adanya di Israel. Itu kerjasama intelijen yang bagus, sampai (hampir) semua orang tidak tahu," jelas Rais Abin seperti dikutip Munawir Aziz, Sekretaris Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Inggris.

Baca Juga: Foto Cantik Cristina Laws, Istri Perwira Polisi yang Viral Karena Mirip Barbie

Operasi Alpha lama terpendam dalam catatan sejarah. Sampai kemudian, buku otobiografi berjudul Menari di Angkasa terbit.

Buku itu, karya Djoko Poerwoko, seorang pilot TNI Angkatan Udara yang mengikuti pelatihan di Israel.

Pada sebuah hari di pertengahan Oktober 1993, tulis Munawir Aziz, seorang pejabat penting dari Israel datang ke Jakarta.

Pejabat itu ingin berdiskusi secara rahasia dengan Presiden Soeharto, sekaligus membangun kontak dengan tokoh-tokoh Muslim berpengaruh.

Baca Juga: Dulu Diadukan ke Wapres, Abu Janda Pamer Foto Bareng Ahok Usai Dapat Kabar Tengku Zul Wafat: Karma

A-4 Skyhawk TNI AU
A Winardi

A-4 Skyhawk TNI AU

Pada 16 Oktober 1993, Perdana Menteri Israel Yitzhak Rabin datang ke Jakarta, setelah sebelumnya melakukan lawatan diplomatik ke China dan Singapura.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest