Follow Us

Makin Beringas Seperti Covid-19, KKB Papua Makan Korban Anak Buah Jenderal Andika Perkasa, Padahal 2 Bulan Lagi Bakal Gelar Acara Penting Ini

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 23 Januari 2021 | 20:05
Ilustrasi KKB Papua. KKB Papua yang Berfoto dengan Jasad Korbannya Ternyata Adalah Anggota KNPB.
Facebook TPNPB

Ilustrasi KKB Papua. KKB Papua yang Berfoto dengan Jasad Korbannya Ternyata Adalah Anggota KNPB.

Sebelumnya, Dedi sempat mengikuti tes masuk kepolisian tapi tak lolos. Begitu juga pada tes masuk TNI tahun pertama.

Dedi baru lolos tes TNI pada tahun berikutnya.

Baca Juga: TNI Kehilangan 2 Prajurit Terbaik Akibat Diserang KKB Papua, Veronica Koman Kembali Berani Unjuk Gigi Usai Teman-temannya Lakukan Hal Ini

"Memang dia niatnya keras menjadi TNI, sejak kecil memang itu cita-citanya," kata Muhdin.

Muhdin pun teringat bagaimana ia mengantar putranya itu untuk mengikuti tes menjadi tentara di Singaraja, Bali.

Dalam perjalanan, mereka sempat kehabisan bensin. "Yang saya ingat itu, waktu mengantar dia tes di Bali, terus bensin kami habis," tutur Muhdin.

Mendapat kabar putranya meninggal

Kabar kematian putra yang ia banggakan itu sangat mengejutkan bagi Muhdin. Muhdin mengaku mendapatkan kabar tersebut melalui telepon pada Jumat (22/1/2021).

Baca Juga: Dijadikan Dasar Negara, Inilah 5 Simbol dari Lambang Pancasila yang Ditetapkan Sebagai Pandangan Hidup Rakyat Indonesia

"Saya waktu itu sedang menyabit rumput terus ada keluarga yang memanggil ada telepon masuk, dapat kabar anak saya meninggal," kata Muhdin.

"Perasaan saya sudah tidak keruan, sedih sekali, memang sebelumnya saya ada firasat mimpi," lanjut dia.

Sang putra Pratu Dedi gugur dalam kontak senjata dengan KKB di Intan Jaya, Papua, Jumat (22/1/2021).

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest